Susunan Pemain Kroasia Vs Brasil: Tim Samba Hadapi Ujian Sesungguhnya

Tarian Timnas Brasil rayakan gol ke gawang Timnas Korea Selatan
Sumber :
  • ESPN

VIVA Bola – Sesaat lagi, laga perdana di babak perempat final Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Timnas Kroasia kontra Timnas Brasil akan dimulai. Duel akan dihelat di Education City Stadium, Qatar, Jumat 9 Desember 2022.

Viral, STY Salami dan Peluk Seluruh Pemain Korsel usai Digilas Timnas Indonesia

Laga ini akan menjadi duel hidup mati bagi kedua tim yang akan bertanding. Sebab, tim yang kalah dipastikan angkat koper.

Maka itu, mengantisipasi kekalahan tim, kedua pelatih langsung menurunkan deretan pemain terbaiknya sejak awal pertandingan.

Legenda Timnas Indonesia dari Piala Dunia hingga Juara SEA Games Rayakan HUT PSSI

Sederet nama beken seperti Dominik Livakovic, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, dan Luka Modric kembali dijadikan starter oleh pelatih Zlatko Dalic.

timnas Kroasia

Photo :
  • instagram
Enak Bener! Jarang Main tapi Tiba-tiba Juara di Al Hilal, Neymar: Kayak Zaman Sekolahan

Belum lagi lini serang Vatreni juga dihuni oleh Ivan Perisic, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic, Mario Pasalic, dan Andrej Kramaric.

Dengan deretan pemain tersebut, Kroasia dipastikan bakal tampil all out. Mereka tentu tak ingin catatan buruk ketika bertemu Brasil kembali terulang di laga ini.

Sementara, Selecao juga tak mau kalah. Pelatih Tite bahkan tak mengubah starting XI dari laga sebelumnya saat menggilas Timnas Korea Selatan.

Dia tetap memasang Alisson di bawah mistar gawang yang dibentengi oleh Thiago Silva dan Marquinhos. Casemiro kembali bertugas sebagai penyeimbang di lini tengah.

Lucas Paqueta dan Neymar bakal bahu-membahu bersama Richarlison dan Vinicius Junior serta Raphinha dalam menggedor pertahanan Kroasia.

Berikut susunan pemain Kroasia vs Brasil

Kroasia: Dominik Livakovic (PG); Dejan Lovren, Borna Sosa, Josip Juranovic, Josko Gvardiol, Luka Modric, Ivan Perisic, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic, Mario Pasalic, Andrej Kramaric.

Brasil: Alisson (PG); Thiago Silva, Danilo, Marquinhos, Eder Militao, Casemiro, Lucas Paqueta, Neymar, Richarlison, Raphinha, Vinicius Junior.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya