Gol Debut Neymar Lengkapi Kemenangan PSG

Pemain PSG, Neymar Jr, mencetak gol ke gawang Guingamp.
Sumber :
  • REUTERS/Benoit Tessier

VIVA.co.id – Paris Saint-Germain memetik poin penuh kala bertanding ke Stade du Roudourou, markas Guingamp dalam lanjutan Ligue 1, Senin 14 Agustus 2017 dini hari WIB. Klub berjuluk Les Parisiens unggul 3-0.

Bermain di kandang lawan, membuat PSG harus berjuang keras merebut kemenangan. Skuat asuhan Unai Emery baru bisa unggul ketika pertandingan memasuki menit ke-52 berkat gol bunuh diri bek Guingamp, Jordan Ikoko.

Selang 10 menit kemudian, PSG menggandakan keunggulan melalui Edinson Cavani. Striker asal Uruguay tersebut meneruskan umpan Neymar dengan sempurna.

Pada menit ke-72, akhirnya pemain termahal dunia, Neymar mampu ikut mencatatkan nama di papan skor. Menerima umpan Cavani, dia mampu memaksimalkannya menjadi gol.

Kemenangan ini membawa PSG bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Ligue 1. Mereka mengoleksi enam poin, sama dengan Olympique Lyon yang berada di puncak. Namun, mereka kalah dalam urusan agresivitas gol.

Susunan pemain

Guingamp: Karl-Johan Johnsson, Jeremy Sorbon, Christophe Kerbrat, Rebocho, Jordan Ikoko, Yanis Salibur, Erienne Didot (Marcus Thuram 79'), Lucas Deaux, Jimmy Briand, Marcus Coco (Ludovic Blas 80'), Abdoul Camara (Lebogang Phiri 71')

Paris Saint-Germain: Alphonse Areola, Thiago Silva, Marquinhos, Layvin Kurzawa, Dani Alves, Thiago Motta, Adrien Rabiot (Blaise Matuidi 87'), Marco Verratti (Javier Pastore 80'), Edinson Cavani, Neymar, Angel Di Maria

Gegara Klub Ini Karim Benzema Bikin Chelsea Kecewa
Neymar juara Piala Super Arab Saudi 2023

Enak Bener! Jarang Main tapi Tiba-tiba Juara di Al Hilal, Neymar: Kayak Zaman Sekolahan

Enak bener jadi Neymar. Meski jarang bermain, pemain asal Brasil ini ikut merasakan gelar Piala Arab Saudi 2023 bersama Al Hilal.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2024