Performa Pemain Timnas Afghanistan Kian Menjanjikan di PSMS

Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman
Sumber :
  • ANTARA Foto/Septianda Perdana

VIVA – Pemain timnas Afghanistan, Sharif Mukhammad, terus menunjukan penampilan apiknya meski baru bergabung bersama PSMS Medan. Hal ini diungkapkan pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman.

Bukan Persib Vs Persija, Inilah Duel El Clasico Indonesia Sesungguhnya

Pelatih yang kerap disapa Djanur itu  memuji penampilan Sharif Mukhamad saat diturunkan dalam laga uji coba melawan klub lokal, Putra Buana, Sabtu kemarin, 24 Februari 2018.

“Dia (Sharif) kondisi fisiknya masih 50 persen. Tadinya, saya tidak ingin menurunkan di laga uji coba. Tapi karena ingin melihat kemampuannya saya mainkan," kata Djanur, Minggu 25 Februari 2018.

PSMS Medan Tetap All Out Hadapi PSIM Yogyakarta

“Dia kelihatan bisa membantu kita di lini tengah. Dan Sharif sendiri sangat menjanjikan,” ujar Djanur.

Djanur mengungkapkan, saat pertama tiba di Medan, Sharif masih sulit beradaptasi. Bukan karena perbedaan bahasa, tapi soal perbedaan waktu.

PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Begini Kata Legimin Raharjo

Sehingga kondisi fisik Sharif belum sepenuhnya fit. “Adaptasi masih sulit. Dia tiga hari tidak tidur karena perbedaan waktu di Indonesia,” jelas Djanur.

Sharif mulai bergabung dengan PSMS, tengah pekan lalu, Rabu 21 Februari 2018, dan turut membawa PSMS menang di laga uji coba melawan Putra Buana dengan skor 2-0. 

Namun, status Sharif di PSMS saat ini belum diketahui. Karena pihak manajemen belum membeberkan soal kejelasan atau kontrak dari bekas pemain Spartak Nal'chik itu. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya