Pelatih Persipura Kecewa dengan Hasil Akhir Lawan Persija

Pelatih Persipura, Peter Butler (kiri)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (12/5/2018)

VIVA – Persipura Jayapura kembali gagal meraih hasil positif di laga tandang usai dibekuk 0-2 oleh Persija Jakarta di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Jumat, 25 Mei 2018. Pelatih Persipura, Peter Butler mengaku kecewa dengan raihan tersebut.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Ia menjelaskan bahwa kekalahan tersebut akibat sebagian pemainnya kurang fit dalam menjalani pertandingan yang sarat gengsi. Sebab, penggawa asing Mutiara Hitam ada yang mengalami sakit.

Kekecewaan Butler bertambah akibat Persipura tampil cukup piawai dalam penguasaan bola. Pelatih asal Inggris itu menyebut bahwa Persija berhasil memanfaatkan kelengahan yang dimiliki oleh anak asuhnya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Kami sangat kecewa dengan permainan malam ini. Kita sebenarnya sudah menguasai permainan," kata Butler.

"Pemain asing mereka juga lebih efektif daripada pemain kita. Apalagi, Hilton juga menderita sakit perut, diare. Tapi anak-anak sudah kerja keras dan saya sebagai pelatih, serta pemain harus tanggung jawab atas kekalahan ini," lanjutnya.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

Meski mengalami kekalahan, Persipura masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 2018 dengan koleksi 17 poin dari sepuluh pertandingan yang sudah dilakoninya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022