Bekap PSIS, Borneo FC Tembus Posisi 5 Besar

Pertandingan Liga 1 2018 antara Borneo FC kontra PSIS Semarang
Sumber :
  • Twitter/@PusamaniaBorneo

VIVA – Laga pekan ke-30 Liga 1 2018 juga digelar di Stadion Segiri, Samarinda, saat Borneo FC menjamu PSIS Semarang, Sabtu 10 November 2018 WIB. Armada Pesut Etam sukses memetik poin penuh usai mengalahkan PSIS dengan skor tipis 2-1.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Borneo FC yang tampil di depan pendukung sendiri begitu percaya diri. Skuat besutan Dejan Antonic ini mampu mencetak gol pertama di menit 14, lewat aksi Fulgensius Billy Keraf. Pemain pinjaman dari Persib Bandung ini sukses sukses mengoyak gawang Joko Ribowo usai melepaskan sepakan keras dari dalam kotak penalti.

Hanya berselang empat menit, Borneo FC berhasil menggandakan keunggulannya. Kali ini giliran Lerby Eliandri yang mencatatkan namanya di papan skor. Tak bermain untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Lerby malah menunjukkan taringnya dalam laga ini. Memaksimalkan umpan Titus Bonai, tembakan Lerby membuat Joko kembali memungut bola di dalam gawang sendiri.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Gol Lerby kemudian membawa Borneo FC memimpin 2-0 atas PSIS hingga babak pertama usai. 

Memasuki babak kedua, PSIS yang mengalami defisit dua gol meningkatkan tempoo serangannya. Anak asuh Jafri Sastra baru bisa memperkecil ketinggalan di menit 87 lewat gol Bruno Silva. Bruno sukses membobol gawang Nadeo Agrawinata usai mengonversi umpan Bayu Nugroho.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Gol Bruno ternyata tak cukup untuk menyelamatkan PSIS dari kekalahan. Armada Mahesa Jenar harus pulang dengan tangan hampa setelah dipastikan kalah 1-2 dari Borneo FC.

Kemenangan ini membawa Borneo FC naik ke posisi kelima klasemen dengan catatan 45 poin. Sementara itu bagi PSIS, kekalahan ini tak mengubah posisi Hari Nur Yulianto cs di posisi 10 klasemen, dengan raihan 39 poin.

Susunan Pemain:

Borneo FC: Nadeo Agrawinata (gk); Diego Michiels, Leonard Tupamahu, Eddy Gunawan (Firdaus Ramadhan'9), Wildansyah, Tijani Belaid, Wahyudi Hamisi (Ahmad Hisyam Tolle'55), Billy Keraf (Habibi'89), Titus Bonai, Matias Conti, Lerby Eliandri.

PSIS Semarang: Joko Ribowo (gk); Frendi Saputra (Komarudin'64), Petar Planic, Haudi Abdillah, Gilang Ginarsa, Safrudin Tahar, Hapit Ibrahim (Adier Makatindu'71), Nerius Alom, Bayu Nugroho, Bruno Silva, Hari Nur Yulianto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya