K-League Bergulir Lagi, Liga 1 Kapan?

Duel antara PSM Makassar vs Barito Putera di Liga 1 2020.
Sumber :
  • Instagram/@psbaritoputeraofficial

VIVA – Liga Korea Selatan, K League musim 2020 akhirnya digelar pada Jumat 8 Mei 2020. Liga Korea juga menjadi kompetisi pertama yang kembali bergulir di masa pandemi virus Corona COVID-19.

K-League dibuka dengan pertandingan antara juara bertahan Jeonbuk Hyundai Motors melawan Suwon Bluewings. Hasil pertandingan dimenangkan Jeonbuk dengan kemenangan 1-0.

K-League menjadi angin segar bagi dunia sepakbola di tengah pandemi. Liga-liga sepakbola di semua belahan dunia harus terhenti karena virus yang berasal dari Wuhan, China ini. Bahkan, sebanyak 36 negara membeli hak siar K-League, sebagaimana dikutip dari ESPN. Tujuannya tak lain untuk menjadi hiburan bagi penonton.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat membuka Liga 1 2020

Lantas, kapan kompetisi di Indonesia atau Liga 1 akan bergulir? Sebagai negara yang juga sama-sama berada di Asia, Indonesia tentu bisa belajar dari apa yang dilakukan Korea. Pun, meniru bagaimana Korea kembali memutar roda kompetisi si kulit bundaer di masa pandemi ini.

Meski kompetisi masih digelar tanpa penonton, namun, berputarnya kembali K League seakan membawa optimisme tersendiri bagi dunia terhadap COVID-19.

Nasib sepakbola Indonesia belum jelas rimbanya. PSSI, dan Komite Eksekutif (Exco) sejatinya ingin menggelar rapat pekan lalu. Namun, rencana dibatalkan karena ada panggilan dari FIFA

Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi (kiri)

Pratama Arhan Selangkah Lagi ke Suwon FC, Klub Liga Korea Selatan

Rapat tersebut akhrinya ditentukan akan digelar Selasa malam. 12 Mei 2020. Tak ada jaminan Liga 1 akan kembali bergulir tahun ini. Apalagi, korban yang terjangkit COVID-19 di Indonesia setiap harinya semakin bertambah.

Namun, Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi berharap dalam rapat nanti akan ada kesepakatan untuk sepakbola Indonesia yang lebih baik. Yunus Berharap Liga 1 bisa kembali bergulir seperti K-League.

Pakar Imbau, Waspadai Pandemi Disease X, Mematikan Dibanding COVID-19

"Beberapa negara Asia sedang bersiap menggelar kompetisinya lagi. Semoga Indonesia juga bisa secepatnya. Keputusannya ada di rapat Exco (Komite Eksekutif) PSSI," kata Yunus.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak

Persib Bandung Agendakan Uji Coba, Lawan Suwon FC Klubnya Pratama Arhan?

Persib Bandung mengagendakan pertandingan uji coba saat jeda kompetisi Liga 1 2023/2024. Uji coba ini dilaksanakan agar para pemain tetap merasakan atmosfer pertandingan

img_title
VIVA.co.id
13 Februari 2024