Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Hari Ini, Persija dan Persebaya Tempur

Striker Persija Jakarta, Marko Simic.
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com/

VIVA – Sejumlah laga menarik akan tersaji pada hari ini Jumat 24 September 2021. Mulai dari ajang Liga 1 hingga Bundesliga. 

Di Liga 1, tercatat ada empat duel seru yang siap menyajikan panasnya persaingan demi bersaing di klasemen. Diawali dari duel antara Persiraja versus Persipura Jayapura. 

Riko Simanjuntak dalam pertandingan Persipura vs Persija

Photo :
  • twitter.com/Liga1Match

Mutiara Hitam sedang mengincar kemenangan, sejauh ini mereka menjadi salah satu tim Liga 1 2021/2022 yang belum memetik poin sempurna. Kini Persipura sementara ada di posisi juru kunci klasemen dengan 1 poin.

Sementara Persiraja menempati peringkat ke-13 dengan 3 poin dari 3 pertandingan. Yang tak kalah menarik Persebaya melawan Bhayangkara dan ditutup Persija versus Persela. 

Beralih ke Bundesliga, Bayern Munich ditantang Greuher Fuerth pada Sabtu dini hari. Dan berikut jadwal siaran langsung Liga 1 dan Bundesliga hari ini.

Liga 1

15.15 WIB - Persiraja vs Persipura - O Channel / Vidio
15.15 WIB - Persita vs Bali United - Indosiar / Vidio
18.15 WIB - Persebaya vs Bhayangkara FC - Indosiar / Vidio
20.45 WIB - Persija vs Persela - Indosiar / Vidio

Klasemen Liga 1: Persaingan Bali United dan Persib Jelang Garis Finis

Bundesliga 
01.30 WIB - Greuther Fuerth vs Bayern Munich - Live Streaming

Bhayangkara FC menghadapi Persib Bandung

Bhayangkara FC Dibekuk Persib, Pelatih Soroti Emosi Pemain Lepas Kontrol

Bhayangkara FC harus mengakui ketangguhan tuan rumah Persib Bandung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jumat 24 Maret 2023. Bhayangkara FC kalah dengan skor akhir 1-2

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2023