Duel Zona Degradasi, Barito Putera Taklukkan Persipura

Duel Persipura Jayapura vs Barito Putera.
Sumber :
  • instagram.com/liga1match

VIVA –  Duel dua tim papan bawah tersaji membuka pekan kesembilan Liga 1 2021/22. Barito Putera menang tipis 1-0 atas Persipura Jayapura di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Senin 25 Oktober 2021.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Barito tampil mendominasi di babak pertama. Mereka terus menekan dan membuat pemain Persipura banyak bertahan.

Sejumlah peluang didapatkan Barito. Dari mulai tandukan Beni Oktovianto hingga tendangan jarak jauh Rafinha.

Barito Putera Vs Persija, Thomas Doll: Pertandingan Buruk

Namun, barisan pertahanan Persipura tetap mampu disiplin. Belum ada gol yang masuk ke gawang Fitrul Dwi Rustapa.

Persipura mulai keluar dari tekanan. Mutiara Hitam coba mendekati barisan pertahanan Barito.

Hasil Liga 1: Kejutan Arema di Markas Borneo FC, Persija Tahan Imbang Barito Putera

Pertandingan semakin menarik di babak kedua. Barito mampu membuka keunggulan lewat pemain asal Kyrgyzstan, Azamat Baimatov.

Azamat membobol gawang Persipura yang dikawal Fitrul di menit 56. Berawal dari skema sepak pojok, tandukan Azamat bersarang di gawang Mutiara Hitam.

Skor 1-0 untuk kemenangan Barito bertahan hingga laga usai. Ini menjadi kemenangan perdana Barito usai di tiga laga sebelumnya selalu mengalami kekalahan.

Namun, Laskar Antasari belum beranjak dari zona degradasi. Mereka menempati posisi 16 dengan tujuh poin dari sembilan laga, selisih satu angka dari Persela Lamongan di zona aman.

Sementara itu, Persipura turun ke posisi 17 dengan lima poin. Armada Jacksen F Tiago hanya unggul satu angka dari Persiraja Banda Aceh di dasar klasemen.

Susunan Pemain 

Persipura Jayapura: Fitrul Dwi Rustapa, Donni Harold Monim, Henrique Marcelino Motta, David Rumakiek, Ricardo Salampessy, Ian Louis Kabes, Todd Rivaldo Ferre, Takuya Matsunaga, Ricky Kayame (Elisa Basna 37' (Joshua Isir 74')), Yohanes Ferinando Pahabol, Yevhen Bokhashvili.

Barito Putera: Adhitya Harlan, Dandi Maulana Abdulhak, Miftah Anwar Sani, Azamat Baimatov, Bayu Pradana, Abrizal Umanailo (Aleksandar Rakic 62'), Muhamad Rafi Syarahil (Nazar Nurzaidin 81'), M Lutfhi Kamal, Rafinha, Beni Oktovianti, Amiruddin Bagas Kaffa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya