Persija Tinggalkan Dasar Klasemen Usai Tekuk Persita

Persija Vs PSPS 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAbola -
Persija Jakarta berhasil meraih 3 poin setelah menang 1-0 atas tuan rumah Persita Tangerang pada lanjutan pertandingan Liga Super Indonesia (ISL) di Stadion Jatidiri, Semarang, Selasa 26 Februari 2013.


Gol semata wayang Persija tercipta di
. Adalah Rahmat Affandi yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan pendek dari Robertino Pugliara, Rahmat yang tak terkawal langsung melepas tembakan ke sudut kanan bawah gawang tuan rumah.


Di babak kedua, Macan Kemayoran terus berusaha menambah koleksi gol mereka. Serangan demi serangan terus dibangun Ismed Sofyan dan kawan-kawan.


Pada menit 57, gelandang Persija Park Kyung-Min melepas tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Namun, usaha pemain asal Korea Selatan itu mampu digagalkan kiper Mukti Ali Raja.


Menit 76, kembali Rahmat Affandi menunjukkan insting bagus di kotak penalti. Pemain bernomor punggung 11 itu melepas tendangan voli keras. Sial bagi Rahmat, tendangannya ditepis oleh Mukti. Hingga laga berakhir, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Persija.


Dengan hasil ini, Macan Kemayoran yang sebelumnya duduk di dasar klasemen naik ke posisi 13 dengan 8 poin. Adapun Persita terpaku di posisi 12 dengan 9 angka.


Susunan pemain
Persita:
Mukti Ali Raja, Ledi Utomo, Luis DurĂ¡n, Dominggus Fakdawer, Rio Ramandika, Javad Moradi, Maman Jetong, Ade Jantra Lukmana, Kim Dong-Chan, Rishadi Fauzi, Cristian Carrasco
Persija Tak Pasang Target di Piala Bhayangkara


Ini Skuad Persija di Piala Bhayangkara
Persija:
Adixi Lenzivio, Amarzukih, AA Ngurah Wahyu, Fabiano Beltrame, Ismed Sofyan, Park Kyung-Min, Syahroni, Robertino Pugliara, Johan Juansyah, Defri Rizki, Rahmat Affandi
Camargo Butuh Waktu Bawa Persija Juara
Pemain Persija Jakarta

Jadwal Siaran Langsung TSC, 5-7 Agustus 2016

Laga-laga seru akan tersaji di pekan ke-14.

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2016