Persib Tak Ingin Terpeleset di Kandang Bali United

Para pemain Persib Bandung
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Grafik permainan Persib Bandung dalam dua laga terakhir mengalami penurunan. Itu terbukti lewat hasil yang diraih Persib dalam dua laga itu.

Bali United Enggan Terlena Rekor Apik Lawan Persib Bandung

Maung Bandung gagal menang dalam dua laga terakhir, termasuk saat menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, 20 Mei 2017. Di duel tersebut, Persib hanya mampu bermain imbang 2-2 melawan Borneo FC.

Kini, menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu 31 Mei 2017, Persib mengincar momentum untuk bangkit. Mereka bertekad untuk mendulang poin penuh agar bisa menempel ketat PSM Makassar yang sedang bercokol di puncak klasemen sementara Liga 1.

Bek Asing Persib Bandung Siap Tampil All Out Lawan Bali United

"Itu yang kami inginkan, menempel pemuncak klasemen. Tapi, itu bukan jadi tekanan bagi kami," kata pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman.

Meski saat ini masih terdampar di posisi 6 klasemen sementara, Persib merupakan satu-satunya klub yang belum terkalahkan. Banyak pihak memprediksi Persib menjadi salah satu kandidat juara Liga 1 musim ini.

Jalan Terjal Cristian Gonzales Demi Membela Timnas Indonesia

"Banyak pertandingan yang tersisa. Terlalu jauh untuk bicara kans juara," terang Djadjang.

Jelang duel melawan Bali United, banyak masalah yang menimpa Persib. Mulai dari faktor teknis dan nonteknis.

Kendala nonteknis contohnya adalah penerangan minim yang didapat Persib di lokasi latihan. Sedangkan, masalah teknis datang dari Febri Haryadi yang performanya menurun dalam beberapa pertandingan terakhir.

"Saya akan memperbaikinya. Saya sebenarnya tak mau main jelek. Tapi, kenyataannya kemarin permainan saya menurun," tegas Febri. (one)

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak

Hadapi Bali United, Persib Bandung Antisipasi Angin Kencang

Persib Bandung akan berhadapan dengan Bali United dalam leg pertama championship series Liga 1. Laga kedua tim digelar di Bali United Training Center, Gianyar,

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024