Chelsea Kalah Lagi, Sarri Pasang Badan

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri
Sumber :
  • Instagram/@chelseafc

VIVA – Chelsea kembali meraih hasil minor saat menghadapi Everton di Goodison Park, Minggu 17 Maret 2019. Dalam duel tersebut, Chelsea kalah dua gol tanpa balas.

Gylfi Sigurdsson dan Richarlison jadi momok menakutkan bagi Chelsea. Keduanya merupakan aktor utama kekalahan Chelsea dan membuat peluang mereka ke Liga Champions musim depan makin berat.

Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, mulai pasrah dengan situasi yang dialami timnya. Sarri bingung dengan apa yang terjadi di laga kontra Everton.

Alih-alih menyalahkan pemainnya yang kurang becus dalam menerapkan taktik dan strateginya, Sarri malah pasang badan. Dia menilai tak ada yang salah dengan para pemainnya di laga kontra Everton. Justru, Sarri mengakui taktik dan strateginya tak cocok dengan para pemain Chelsea.

"Saya tak tahu. Pemain tak mengerti yang terjadi. Saya tak bisa menjelaskan pergantian yang ada. Kami sebenarnya main bagus di babak pertama, bisa cetak gol sebanyak empat atau lima kali. Tiba-tiba, kami berhenti menerapkan permainan yang intens, aneh," kata Sarri dilansir Sky Sports.

Di babak kedua, Chelsea memang terlihat mengendur. Pertahanan mereka sangat mudah dibongkar.

Hingga akhirnya, Richarlison dan Sigurdsson bisa menjebol gawang Chelsea di menit 49 serta 72. Proses gol Sigurdsson yang membuktikan seperti apa bobroknya pertahanan Chelsea.

Para pemain Everton

Klub Elkan Baggott Selangkah Lagi Promosi ke Premier League

Sebab, dalam situasi yang kacau di lini belakang, barisan pemain Chelsea bisa dikelabui Richarlison dan berujung pada hadiah penalti.

Sigurdsson yang maju sebagai eksekutor. Sepakannya sempat ditepis oleh kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga. Namun, bola muntah berhasil disambarnya dan berujung gol.

Arsenal Mulai Kawal Ketat Pemainnya

"Memang ada faktor mental yang berpengaruh dalam kekalahan ini. Tapi, tak murni karena pemain kehilangan motivasi. Sebab, kami main dengan intensitas tinggi di awal dan mental baja. Saya benar-benar tak tahu apa yang terjadi," jelas Sarri. (mus)

Pemain Manchester City Erling Haaland ngambek saat ditarik keluar.

Ngambek saat Ditarik Keluar, Erling Haaland Disemprot Legenda MU: Anak Manja!

Legenda Manchester United Roy Keane menyebut striker Manchester City Erling Haaland sebagai "si anak manja" menyusul sikap temperamental pemain asal Norwegia itu

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024