Everton dan Liverpool Saling Menyengat di Babak I

Bek Everton, Michael Keane cetak gol ke gawang Liverpool
Sumber :
  • twitter.com/Everton

VIVA – Everton dan Liverpool saling menyengat di babak pertama dalam lanjutan Premier League di Goodison Park Sabtu 17 Oktober 2020.

Mohamed Salah Kirim Sinyal Positif untuk Suporter Liverpool

Derby Merseyside ini berjalan panas membara. Liverpool memiliki misi untuk menjadikan Everton sebagai pelampiasan usai menelan kekalahan memalukan 2-7 dari Aston Villa.

Maka dari itu, pasukan Juergen Klopp langsung tampil spartan sejak awal peluit dibunyikan. Tak sia-sia, Liverpool berhasil mendapatkan gol kilat melalui Sadio Mane.

Man City Juara 4 Musim Beruntun, Pep Guardiola: Ini Berkat Arsenal dan Liverpool

Gol bermula dari serangan sisi kiri Andy Robertson yang kemudian memberikan assist silang ke depan gawang. Bola meluncur tepat ke kaki Mane dan denga mudah ia membobol gawang Everton.

Klasemen Akhir Premier League 2023/2024, Chelsea Tampil di Kompetisi Eropa

Namun, keunggulan Liverpool tak berlangsung lama. 16 menit kemudian tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan. Adalah Michael Keane yang mencatatkan namanya di papan skor. 

Mantan bintang Real Madrid James Rodriguez mengirim tendangan sudut yang mematikan, terarah langsung ke bagian tengah kotak penalti dan disundul dengan tandukan Keane yang mematikan.

Pada sisa waktu yang ada, Liverpool dan Everton mendapatkan beberapa peluang. Namun, penyelesaian akhir yang belum maksimal membuat gol tambahan belum tercipta.

Hingga akhirnya wasit meniupkan peluit tanda turun minum, duel Everton vs Liverpool untuk sementara berjalan imbang 1-1.

Susunan Pemain: 

Everton: Jordan Pickford (GK); Seamus Coleman, Yerry Mina, Michael Keane, Lucas Digne; Abdoulaye Doucoure, Allan, Andre Gomes; James Rodriguez, Dominic Calvert-Lewin, Richarlison.

Liverpool: Adrian (GK); Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk (J. Gomez 12'), Andrew Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane.


 

Pemain Real Madrid merayakan gol, Jude Bellingham dan Brahim Diaz

Fantastis, Ini 10 Klub Paling Bernilai di Dunia 2024

Real Madrid masih menjadi klub paling bernilai di dunia tahun 2024. Raksasa Liga Spanyol itu menempati urutan pertama dengan valuasi senilai $6,6 miliar dolar atau setara

img_title
VIVA.co.id
25 Mei 2024