Tottenham Hotspur Gigit Jari, Keunggulan 3 Gol Jadi Sia-sia

Harry Kane mencetak gol ketika Tottenham Hotspur menjamu West Ham United
Sumber :
  • twitter.com/SpursOfficial

VIVA – Tottenham Hotspur dibuat gigit jari saat menjamu West Ham United dalam lanjutan Premier League. Bermain di Tottenham Stadium, Minggu malam WIB 18 Oktober 2020, The Lillywhites ditahan imbang 3-3.

Baru satu menit laga berjalan, tuan rumah sudah bisa mencetak gol keunggulan. Son Heung-min melepaskan tendangan terukur dari dalam kotak penalti usai berhasil mengejar umpan lambung yang dilepaskan Harry Kane.

Baca juga: Mourinho Pastikan Bale Belum Bisa Turun di Laga Tottenham Vs West Ham

Berselang tujuh menit kemudian, Tottenham berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini Kane yang melesakkan bola ke dalam gawang West Ham lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.

Kane kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit 18. Umpan silang dari Sergio Reguilon disambut dengan sundulan oleh striker asal Inggris tersebut.

Keunggulan 3-0 Tottenham atas tim tamu bertahan hingga babak pertama usai. Lanjut ke paruh kedua pertandingan, West Ham coba lebih agresif lagi dalam bermain.

Namun skuad asuhan David Moyes kesulitan untuk membongkar rapatnya pertahanan Tottenham. Upaya mereka untuk terus menyerang juga tak leluasa, karena tuan rumah memberi tekanan juga.

Akhirnya upaya West Ham untuk memecah kebuntuan menemui hasil positif. Pada menit 82, mereka sukses membobol gawang Tottenham yang dikawal Hugo Lloris lewat sundulan Fabian Balbuena.

Prediksi Pertandingan Premier League: West Ham United vs Liverpool

Selang tiga menit kemudian, West Ham kembali memangkas ketertinggalan jadi 2-3. Bek Tottenham, Davinson Sanchez melakukan gol bunuh diri setelah ingin menghalau umpan silang pemain tim tamu, Aaron Cresswell.

Petaka datang ketika pertandingan sudah memasuki menit 90+4. Manuel Lanzini berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3.

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Cuma bisa meraih satu poin membuat Tottenham tertahan di urutan enam klasemen sementara dengan raihan delapan poin. Sedangkan West Ham yang punya tujuh poin ada di posisi kedelapan.

Susunan Pemain

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Davinson Sanchez, Toby Aldeweireld, Sergio Reguilon, Serge Aurier, Tanguy Ndombele (Harry Winks 73'), Pierre-Emile Hojbjerg, Moussa Sissoko, Harry Kane, Son Heung-min (Lucas 80'), Steven Bergwijn (Gareth Bale 72').

West Ham United: Lukasz Fabianski; Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell, Fabian Balbuena, Arthur Masuaku (Robert Snodgrass 90'), Vladimir Coufal, Declan Rice, Tomas Soucek, Pablo Fornals (Manuel Lanzini 77'), Jarrod Bowen, Michail Antonio (Andriy Yarmolenko 77').

Elkan Baggott cetak gol untuk Ipswich Town

Klub Elkan Baggott Selangkah Lagi Promosi ke Premier League

Ipswich Town, yang merupakan klub asal bek timnas Indonesia Elkan Baggott, tengah mengayunkan langkah besar guna promosi ke Premier League

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024