Ronaldo Tak Layak, Pemain MU Pilih Rashford Jadi Striker Utama

Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • AP Photo/Dave Thompson

VIVA – Para pemain Manchester United dikabarkan lebih mendukung Marcus Rahsford sebagai pemain inti di lini serang, ketimbang Cristiano Ronaldo.

Cek Fakta: Timnas Indonesia vs Portugal Pada September 2024

Setelah mengalami musim yang sulit di bawah kepemimpinan Ole Gunnar Solskjaer dan Ralf Rangnick, Rashford telah menunjukkan tanda-tanda kebangkitan di bawah kendali manjer baru Erik ten Hag. 

Dalam enam pertandingan Premier League, Rashford telah mencetak tiga gol dan dua assist. Jumlah itu hanya lebih sedikit satu gol dari total kontribusinya musim lalu.

Sofyan Amrabat Senang dengan Performanya Bersama Man Utd

Rashford kini menjadi pemain utama MU setelah spekulasi musim panas seputar Cristiano Ronaldo. Pemain berusia 37 tahun itu sebelumnya sebagai penyerang tengah yang tak terbantahkan musim lalu.

Namun, Ronaldo yang dikabarkan ingin hengkang dari Old Trafford, melewatkan pra-musim Setan Merah bersama Ten Hag di Amerika Serikat, Asia dan Australia.

Indonesia Baru Menerapkan, Klub Liga Inggris Malah Ingin VAR Dihapuskan

Ronaldo hanya membuat satu penampilan sebelum kompetisi dimulai bulan lalu. Dan Ten Hag telah memilih untuk menggunakan ikon Portugal dari bangku cadangan kecuali saat MU dibantai Brighton.

The Sun melaporkan bahwa para pemain MU lebih mendukung Rashford daripada Ronaldo di tim. Sebabnya, para pemain United bisa bermain lepas dan lebih mampu mengekspresikan diri dengan Rashford. 

Para pemai MU juga menilai bahwa Ronaldo tidak siap untuk bermain di sistem baru yang dijalankan Ten Hag. Sementara Rashford yang lebih agresif dinilai telah sukses menjalankan perannya.

Dalam laporan yang sama, Ten Hag dikabarkan juga setuju dengan penilaian tersebut, lebih memilih Rashford sebagai pemain utama.

Bahkan, Ten Hag disebut telah memberikan target kepada Rashford untuk mencetak 20 gol musim ini dan membantu sang pemain kembali ke skuad Inggris untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya