West Ham United Inginkan Scott McTominay, Manchester United Patok Harga Segini

Gelandang MU, Scott McTominay usai cetak gol ke gawang Leeds United
Sumber :
  • twitter.com/premierleague

LONDON - West Ham United ingin mendatangkan Scott McTominay dari Manchester United untuk menggantikan posisi Declan Rice sebagai gelandang bertahan.

Mantan Kiper Arsenal Kritik Saka yang Sering Akting Kesakitan

Dilansir Metro UK, Rabu 26 Juli 2023. Manchester United telah mematok harga sekitar 45 juta poundsterling atau setara Rp871 miliar jika West Ham United menginginkan pemain asal Skotlandia itu.

Pemain Manchester United, Marcus Rashford dan Scott McTominay (kanan)

Photo :
  • Twitter/@EuropaLeague
Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA

David Moyes sebagai pelatih West Ham United sangat ingin mendatangkan Scott McTominay untuk menggantikan Declan Rice yang memutuskan pindah ke Arsenal pada musim ini dengan harga 105 juta poundsterling atau setara Rp2 triliun.

Sebetulnya, Erik Ten Hag enggan melepas Scott McTominay. Namun jika ada tawaran yang menarik, pelatih asal Belanda itu siap untuk melepaskan sang pemainnya. Selain itu juga, pemain 26 tahun itu siap bertahan di Old Trafford, namun ia ingin mendapatkan jaminan bermain secara reguler.

Arsenal Ingin Ulangi Sejarah 2002 di Old Trafford

Scott McTominay tidak terburu-buru untuk mengambil keputusan. Masih melihat mengenai skuad Manchester United pada musim ini terkait dirinya masih memiliki peluang untuk bermain di skuad utama.

Selain itu juga, Manchester United tertarik untuk mendatangkan Sofyan Amrabat dari Fiorentina untuk mengisi posisi sebagai gelandang. Jika pemain asal Timnas Maroko datang maka sudah dipastikan Scott McTominay akan meninggalkan Old Trafford pada musim ini.

Pemain Manchester United, Scott McTominay rayakan gol.

Photo :
  • twitter.com/ManUtd/

Selama berada di Manchester City, Scott McTominay memiliki catatan cukup bagus, ia berhasil mencetak 19 gol serta lima assist dari 209 pertandingan di semua kompetisi. Sedangkan bersama Timnas Skotlandia, ia telah mencetak lima gol dari 39 pertandingan sejak debutnya pada 23 Maret 2018.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya