Lukaku Menolak Kembali ke Chelsea

Penyerang Everton, Romelu Lukaku..
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine
VIVA.co.id -
Striker Everton, Romelu Lukaku, menegaskan bila dia tak ingin kembali bermain untuk Chelsea di musim depan. Namun, dia juga tak menampik kemungkinan bakal meninggalkan Goodison Park.


Lukaku yang didatangkan dari Chelsea pada 2014, berhasil menjelma menjadi pemain yang cukup hebat. Bersama The Toffees ia mendapat kesempatan bermain reguler dan musim ini sudah mencetak 25 gol.


Kondisi tersebut membuat The Blues berencana untuk menariknya kembali pada jendela transfer musim panas nanti. Namun, Lukaku mengatakan hal tersebut tidak akan terjadi dan kedua belah pihak sudah memutuskan untuk membuat lembaran baru.


"Tidak, sepenuhnya tidak. Halaman baru sudah dibuka oleh kedua belah pihak,” katanya, seperti dilansir
Sportsmole.


Namun, pemain berusia 22 tahun tersebut mengisyaratkan untuk pindah ke tim yang lebih besar. Sejauh ini Manchester United dan Bayern Munich disebut-sebut tertarik untuk memakai jasanya di musim depan.
5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian


Marcus Rashford Gantikan Kylian Mbappe di PSG?
"Ketika saya masih kecil, ada dua tim yang membuat saya tertarik karena daya gedor mereka. Mari kita lihat apa yang akan terjadi. Bagaimanapun, selalu menyenangkan dikaitkan dengan klub-klub besar. Ini bukti bahwa mereka melirik saya. Sisanya adalah urusan manajer saya," ujarnya.

Pemain MU Mulai Berani Cemooh Harry Maguire, Ronaldo Jadi Pujaan

Kapten Manchester United, Harry Maguire

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Bek Manchester United, Harry Maguire, dianggap belum pantas menjadi kapten di klub berjuluk Setan Merah itu.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022