Cedera Ronaldo Bawa Berkah buat Bomber Muda Juventus

Penyerang Juventus, Moise Kean
Sumber :
  • Instagram/@juventus

VIVA – Cedera yang dialami megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo, ternyata membawa berkah tersendiri buat penyerang muda Moise Kean. Striker 19 tahun tersebut diprediksi bakal mengisi pos yang sementara ditinggal Ronaldo selama beberapa pekan ke depan.

Kata Pemain Juventus Usai Allegri Dipecat Usai Juara Coppa Italia

Ronaldo mendapatkan cedera saat membela Timnas Portugal dalam laga kontra Serbia di kualifikasi Piala Eropa 2020. Akibat cedera yang dialaminya, eks bintang Manchester United dan Real Madrid ini bakal absen di tiga laga Serie A, melawan Cagliari, Empoli, dan AC Milan.

Absennya Ronaldo jadi kesempatan buat Kean untuk kembali menunjukkan ketajamannya. Kean mampu mencetak dua gol saat Juventus menggilas Udinese 4-1 dalam laga pekan ke-27 Serie A, 9 Maret 2019. Saat itu, Kean diturunkan Massimiliano Allegri sebagai starter mengisi pos Ronaldo yang disimpan untuk laga melawan Atletico Madrid di ajang Liga Champions.

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Apa Alasannya?

Yang terbaru, Kean juga berhasil mencetak gol debut bagi Timnas Italia saat berhadapan dengan Finlandia di laga kualifikasi Piala Eropa 2020.

Kean mengaku selalu menyiapkan diri untuk menjawab tantangan yang diberikan kepadanya. Bukan cuma itu, Kean juga mengaku banyak mencuri rahasia permainan Ronaldo saat melakoni sesi latihan tim. 

Cek Fakta: Timnas Indonesia vs Portugal Pada September 2024

"Saya selalu mencoba untuk siap dan berlatih reguler. Jadi, saya sudah menyiapkan diri saat waktunya tiba. Saya belajar dari Cristiano Ronaldo saat latihan. Saya mencuri rahasia yang dia punya. Saya hanya bisa belajar darinya, itulah yang terjadi," ucap Kean dikutip AFP.

Musim ini, Kean sudah mencetak tiga gol dalam 11 penampilannya di semua ajang. Kean juga ikut mengantar Juventus meraih satu gelar Scudetto, satu gelar Coppa Italia, dan satu gelar Supercoppa Italia. (one)

Caretaker Juventus, Paolo Montero

Juventus Tunjuk Pengganti Massimiliano Allegri

Juventus resmi menunjuk Paolo Montero sebagai pengganti Massimiliano Allegri yang dipecat oleh manajemen. Dia akan menangani tim sampai akhir musim 2023/2024.

img_title
VIVA.co.id
19 Mei 2024