Akibat Juventus Terlalu Gegabah

Pertandingan Juventus vs Napoli
Sumber :
  • twitter.com/juventusfcen

VIVA – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menilai anak asuhnya bermain terlalu gegabah dalam pertandingan melawan Napoli. Duel lanjutan Serie A itu dilangsungkan di Allianz Stadium, Jumat dini hari WIB 7 Januari 2022.

Tampil di markas sendiri, Juventus tertinggal lebih dulu pada menit 23. Napoli berhasil membuka keunggulan mereka melalui gol yang dicetak oleh Dries Mertens.

Ketertinggalan Juventus bertahan hingga babak pertama terakhir. Meski mereka mencoba semaksimal mungkin untuk bisa memberi balasan ke gawang Napoli.

Sembilan menit babak kedua berjalan, Federico Chiesa berhasil menyamakan kedudukan. Dia membobol gawang Napoli, dan skor 1-1 bertahan sampai laga usai.

Allegri mengatakan, Juventus sejatinya bisa unggul lebih dulu pada pertandingan ini. Mereka mendapat peluang bagus, tapi ketika sudah masuk area pertahanan lawan, anak asuhnya terlalu tergesa-gesa.

"Kami memiliki peluang untuk memimpin, tapi sedikit tidak tepat dan tergesa-gesa di sepertiga akhir," kata Allegri, dikutip dari Football Italia.

Juventus vs Napoli

Photo :
  • Twitter/@juventusfc

Allegri tak mau hasil imbang ini menjadi sumber kecewa anak asuhnya. Mereka harus tetap mengangkat kepala dan menatap pertandingan selanjutnya.

Juventus Gantung Nasib 2 Pemain

Kekurangan tim yang terlihat pada pertandingan tadi harus bisa segera dicarikan solusinya. Allegri mau di laga berikutnya, mereka tampil lebih baik.

"Kami harus melihat ini secara positif, sebagai poin yang diperoleh. Saya ingin melihat tim lebih tenang dan fokus di sepertiga akhir,," tutur Allegri.

Torino Vs Juventus, Pemain Ini Kena Sentil Allegri

Juru taktik berusia 54 tahun itu memiliki sejumlah kekurangan yang harus diperbaiki anak asuhnya. Dari pandangan dia, ada juga momen di mana para pemain Napoli yang leluasa melepas umpan.

Kurangnya antisipasi dalam menghalau upaya lawan melepas umpan tidak boleh terjadi lagi. Karena itu bisa membuat tim dalam situasi kesulitan.

Kata Allegri, Target Juventus Rebut Scudetto Tak Realistis, Apa Alasannya?

"Napoli memiliki pengumpan yang sangat baik, dan kami memiliki area di mana perlu ditingkatkan lagi. Tapi, secara keseluruhan itu adalah kinerja tim yang baik," ujar Allegri.

Kiper FC Dallas, Maarten Paes (kiri)

Maarten Paes Gagalkan Penalti Eks Juventus, FC Dallas Tetap Kalah

Calon kiper Timnas Indonesia Maarten Paes menunjukkan permainan gemilang bersama klubnya FC Dallas.Meskipun demikian, Dallas takluk 1-3 dari Toronto FC dalam lanjutan MLS

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024