Wow! 3 Legenda Timnas Indonesia Jadi Ikon Game FIFA Online

Tiga pesepakbola legendaris Indonesia yang menjadi maskot game FIFA Online 3
Sumber :
  • EA Sports FIFA Online 3 Indonesia

VIVA.co.id – Makin berkembangnya peminat produk game di Tanah Air terus membuat industri ini kian bergeliat. Melihat besarnya potensi pasar di Indonesia, produsen game EA Sports menawarkan sebuah terobosan dalam mempromosikan produk dan event yang mereka garap.

Kebelet Pipis, Kiper Ini Kencing di Atas Lapangan

Dalam game sepakbola terbaru bertajuk EA Sports FIFA Online 3 Indonesia, tiga pesepakbola legendaris Merah Putih didaulat menjadi duta produk tersebut. Mereka adalah Kurniawan Dwi Yulianto, Robby Darwis dan Hendro Kartiko.

Dilansir dari situs resmi EA Sports Indonesia, ketiganya juga dijadwalkan akan hadir dalam acara Grand Finals Garena Premier Championship Winter Edition di FX Sudirman di Jakarta pada Minggu 6 November 2016.

Lionel Messi Beli Rumah, Alasannya Bikin Bengong

Tiga legenda skuat Garuda tersebut pun akan tampil menjadi bintang iklan dalam sejumlah media promosi game FIFA Online 3 dalam program bernama Indonesian Legend. Nama besar dan deretan kiprah gemilang ketiga pesepakbola nasional itu diyakini sebagai daya tarik yang mampu memberikan kedekatan produk game tersebut dengan publik Indonesia.

Di dalam game tersebut mereka disejajarkan dengan para pemain legendaris yang ada dii luar negeri. Seperti mantan pelatih Inter Milan Frank de Boer, Robbie Fowler, dan mantan pemain timnas Prancis, Robert Pires.

Bruno Fernandes Tuai Hujatan karena Aktingnya yang Gagal

Simak penampilan ketiga pesepakbola legenda Indonesia dalam trailer video komersial FIFA Online 3 dengan mengklik tautan ini.

Marselino Ferdinand saat mendapatkan hadiah mobil

Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza

Marselino Ferdinand sedang menjadi sorotan publik, lantaran pemain Timnas Indonesia U-23 itu dinilai egois setelah merah putih dikalahkan Irak, pada laga semi final AFC..

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024