Fitur Baru Whatsapp: Video Call Pakai Avatar

WhatsApp.
Sumber :
  • Freepik

VIVA – WhatsApp dikabarkan tengah berencana untuk mengenalkan fitur baru mereka yang dapat mengubah wajah pengguna menjadi animasi avatar pada saat melakukan video call.

Huawei Optimis Bisa Saingi Android dan iOS, Dorong HarmonyOS ke Pasar Global

Kabarnya, fitur ini telah dikembangkan sejak Maret 2022. Sebelumnya, pada 2017, WhatsApp memang pernah merilis emoji buatan mereka pada versi beta untuk Android dan kelihatannya, pengembangan fitur animasi pada video call ini akan menjadi penerusnya.

Melalui fitur ini nantinya, selama video call pengguna dapat memilih untuk menampilkan animasi avatar buatan mereka alih-alih menampilkan wajah asli mereka.

Apple Deletes WhatsApp from App Store in China

Melalui tangkapan layar yang dikutip dari situs Wabetainfo, Selasa, 5 Juli 2022. Update terbaru tersebut, akan menampilkan tombol “Switch to Avatar” pada layar saat melakukan video call yang mengizinkan pengguna untuk beralih ke avatar mereka.

Tombol ini pun dikabarkan telah muncul pada WhatsApp versi beta untuk Android. Akan tetapi untuk saat ini, tombol tersebut masih belum bisa berfungsi. Hal ini mengingat fitur ini masih dalam pengembangan dan belum mencapai tahap final.

Apple Hapus Aplikasi WhatsApp dari App Store

Selain itu, untuk menunjang fitur tersebut, WhatsApp dikabarkan juga akan meluncurkan “Avatar Editor”, suatu fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengkostum avatar buatan mereka sendiri.

Selain dapat digunakan pada saat video call, kedepannya avatar yang telah dibuat pada Avatar Editor tersebut juga dapat dikirimkan melalui chat maupun grup WhatsApp.

Penambahan fitur animasi avatar ini dinilai akan memberikan pengalaman video call yang berbeda kepada pengguna. Baik dikarenakan urusan privasi, atau sekadar cara untuk mengekspresikan diri.

Namun, hingga saat ini masih belum jelas apakah animasi avatar yang akan hadir nantinya akan berbentuk animasi 2D atau 3D. dan diprediksi, pada saat peluncuran pertamanya, animasi avatar WhatsApp ini akan memiliki tampilan yang sederhana dengan serangkaian opsi dan penyesuaian yang terbatas pula.

Dikutip dari situs Androidpolice, sayangnya, fitur ini baru dapat dirasakan pada versi beta untuk Android dan masih belum jelas kapan versi final dari fitur ini akan dirilis kepada khalayak ramai.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya