Trik Telkomsel Bikin Nyaman Para Gamer

Turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia.
Sumber :
  • VIVA/Lazuardhi Utama

VIVA Tekno – Telkomsel mengambil peran sebagai Official Mobile Internet Partner di ajang turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 12 yang berlangsung sejak 13 Juli hingga 15 Oktober 2023.

Esports: PUBG Mobile Sukses Gelar Turnamen Komunitas hingga Influencer selama Ramadhan

Berkolaborasi dengan Moonton, anak usaha Telkom Group itu juga menghadirkan Dunia Games sebagai Partner in Esports dan Maxstream sebagai Official Broadcast.

Vice President Brand Communications Telkomsel Abdullah Fahmi berharap bisa mendorong pertumbuhan industri dan talenta eSports yang selaras dengan pertumbuhan ekonomi digital.

Sosok Pria yang Ikut Terseret Kasus Narkoba Chandrika Chika, Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Dalam gelaran MPL ID Season 12, Telkomsel menyelenggarakan berbagai aktivitas untuk menunjang kenyamanan digital para gamer, seperti top-up games di platform Dunia Games dengan harga lebih terjangkau, hingga memberi kesempatan bagi pelanggan bertanding one-on-one dengan pro player dalam sesi Beat the Pro.

 

EVOS dan Pop Mie Rayakan 6 Tahun Kolaborasi, Perkuat Komitmen untuk Majukan Esport Indonesia

Vice President Brand Communications Telkomsel Abdullah Fahmi.

Photo :
  • Telkomsel

 

Pada puncak gelaran MPL ID Season 12, Telkomsel juga menerima penghargaan dari MPL ID Industry Awards (MIIA) 2023 untuk kategori Best Community Activation.

Penghargaan industri eSports Mobile Legends perdana tersebut adalah pengakuan atas kontribusi luar biasa para pemain kunci di industri ini.

Mulai dari pemangku kepentingan, media massa, pembuat konten (content creator), pelaku industri, dan tim waralaba. Bukan itu saja. Fahmi juga mengaku mendapat kepercayaan untuk menyerahkan medali kepada para pemenang First Team Award MPL ID Season 12.

Penyerahan medali tersebut menjadi bentuk apresiasi atas dedikasi dan prestasi para pemenang, sekaligus menjadi pendorong bagi mereka untuk terus mengasah kemampuan dan terus berkembang sebagai talenta unggulan dalam industri game dan eSports.

"Hal ini secara konsisten telah kami upayakan melalui berbagai aktivitas berbasis komunitas, seperti salah satunya turnamen Mobile Legends yang rutin dilaksanakan dalam program Dunia Games Waktu Indonesia Bermain (DG WIB)," ungkapnya di Jakarta, Selasa, 17 Oktober 2023.

Turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia.

Photo :
  • Telkomsel

 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya