Microsoft Luncurkan Ponsel Selfie Murah

Nokia 230 Dual SIM
Sumber :
  • www.gsmarena.com

VIVA.co.id – Microsoft mengumumkan ketersediaan dua ponsel terbarunya di lini entry level di Indonesia, yakni Nokia 230 Dual SIM. Meski termasuk ponsel fitur, tetapi Microsoft merancangnya bagi penggunanya yang hobi selfie (swafoto).

Nokia 230 dilengkapi kamera depan dan belakang 2 MP yang ditambah lampu flash di masing-masingnya. Perangkat baru Microsoft itu juga dibekali kontektivitas internet. Hal ini disampaikan Mark Trundle, MMDS Segment Lead  Indonesia, Filipina, SIngapura dan Thailand, dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 12 Februari 2016.
 
Dikatakan Trundle, ponsel entry level seperti Nokia 230 ini dinilai Microsoft untuk menyasar kesempatan memasuki pasar ponsel fitur. Dengan memadukan sesuai kebutuhan pengguna masa kini dan fitur hiburan lainnya, Microsoft dapat menghubungkan orang-orang untuk menggunakan internet.
 
"Dengan menawarkan perangkat premium yang dilengkapi fitur dan layanan yang sesuai untuk para pemula, Microsoft dapat membantu lebih banyak orang untuk melakukan hal yang lebih besar, sesuai dengan visi kami untuk meningkatkan konektivitas miliaran orang di dunia untuk pertama kalinya," ujar Trundle.
 
Nokia 230 Dual SIM memiliki spesifikasi dimensi bodi 124,6 x 53,3 x 10,9 milimeter dengan bobot 91,8 gram, sistem operasi Nokia Series 30+, layar 2,8 inci QVGA resolusi 230 x 320 piksel, memori bisa menampung Micro SD 32 GB, dan kapasitas baterai 1200 mAh.
Belum Seminggu Dipecat, Sam Altman Disuruh Balik Kandang
 
Microsoft mengklaim Nokia 230 ini dapat dioperasikan sampai 23 jam saat aktif digunakan. Waktu standby sampai 27 hari untuk penggunaan satu kartu SIM dan sampai 22 hari untuk penggunaan dua kartu SIM. Untuk harga ketersediannya, Nokia 230 dibanderol Rp750 ribu. (ren)
Sam Altman Gabung dengan Tim Riset AI Microsoft, Setelah Hengkang dari OpenAI
Menkominfo, Budi Arie Setiadi usai mendampingi Presiden Jokowi bertemu CEO Apple

Menkominfo Pastikan Bos Microsoft Bertemu Jokowi pada 30 April

Menkominfo RI Budi Arie Setiadi memastikan CEO Microsoft Satya Nadella bakal menemui Presiden Jokowi pada bulan ini.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024