Event DREAMscape Jadi Opsi Liburan Cantik di Akhir Pekan, Catat Tanggal dan Lokasinya!

Ilustrasi makeup natural ala WCKD
Sumber :
  • WCKD

Jakarta – Baru-baru ini Jakarta hadir sebuah instalasi seni keren dan pastinya menarik untuk Anda sambangi di akhir pekan Anda menyambut bulan suci Ramadhan. Jadi sebelum kamu menjalani ibadah bulan Ramadhan, rasanya hari pekan ini bisa Anda jadikan untuk opsi liburan pergi ke sebuah event yang sayang untuk Anda lewati.

Viral Video Transformasi Makeup Pengantin Jadi Sorotan Netizen

Event DREAMscape yang turut menggandeng Haluu World  pasti bakal memberikan sensasi berbeda di hari libur Anda kali ini. Seperti diketahui Haluu World sendiri adalah sebuah instalasi seni yang berusaha memvisualisasikan dunia mimpi yang indah untuk par apengunjung yang datang. Hal tersebut biasanya bisa dilihat dari banyaknya spot foto yang disediakan benar-benar unik dan menarik pastinya.

Ditambah pada event Dreamscape ini Haluu World sukses dijadikan kolaborasi menarik dan pastinya bisa dijadikan destinasi wisata baru yang Instagramable yang patut untuk Anda sambangi.

3 Skincare Ini Jadi Paling Diandalkan oleh Penggunanya

Dalam event tersebut nantinya ada tiga bran kecantikan asal Indonesia dan pastinya favorit kalian semua para wanita, Make Over, Instaperfect dan Tavi yang rupanya menggandeng Haluu World, experiential creator asal Indonesia untuk menggelar sebuah experiential event dengan tema DREAMscape di The Forum, Lippo Mall Puri. 

Pengen Mulai Perawatan Kulit? Perhatikan Ini Biar Gak Terjerumus Klinik Abal-abal

Event ini telah berlangsung mulai dari tanggal 8 Maret hingga 5 Mei 2024. Masstige and Advanced Beauty Marketing Senior Group Head, Stephanie, di Jakarta, Jumat 8 Maret 2024 mengatakan, tema Dreamscape, pengunjung akan diajak menjelajahi dunia mimpi di mana mereka bisa rehat sejenak dari kesibukan di dunia yang penuh dengan kefanaan.

Instalasi makeup

Photo :
  • Istimewa

Event ini dibilang sangat unik dengan beragam instalasi seni modern yang mewakili jati diri tiap brand-nya.  Memasuki deretan ruangan pertama, para pengunjung akan disambut rangkaian ruangan Instaperfect, House of Remarkable Reflection dan Remarkable Sunset : Peace at Dusk. 

Liburan weekend dengan hadir ke event kecantikan

Photo :
  • Istimewa

Di mana, kedua ruangan tersebut mengajak para pengunjung untuk merefleksikan diri dalam kesunyian dan mensyukuri keberkahan hidup, sambil menikmati kedamaian dalam diri sendiri atau bersama dengan orang-orang terdekat.

Setelah itu, lanjut Stephanie, para pengunjung akan melangkah masuk ke dalam dunia Tavi di mana ada deretan ruangan True Science, World of Creativity and Sharks Live Matter, dan merepresentasikan 3 Tavi value yaitu science, creativity, planet. 

Ketiga ruangan ini ingin berbicara kepada para pengunjung tentang pentingnya hidup dengan kreatifitas tinggi dan serta inovasi yang selalu didasari dengan ilmu pengetahuan tanpa merusak keseimbangan alam yang ada.

Usai Tavi, para pengunjung akan singgah di deretan ruangan Make Over, Tunnel: Towards the Future, Kaleidoscope: Bridge of Time and Space, Experience Tomorrow, Today dan Celebration: Empowering Our Future. Di sini, Make Over ingin mengajak para pengunjung merasakan masa depan dan mendapat pengalaman dan untuk berinteraksi dengan teknologi & inovasi pada tahun 3000.

"Kami sangat senang mengumumkan kolaborasi yang menarik antara tiga brand kecantikan terkemuka kami, Make Over, Instaperfect, dan Tavi, dengan Haluu untuk menghadirkan sebuah pengalaman tak terlupakan dalam bentuk event eksperimental bertajuk Dreamscape. Event ini akan menjadi platform yang sempurna untuk menjelajahi petualangan penuh dengan makna ke dalam lorong instalasi yang seru dan sarat inspirasi" Ujarnya.

" Kami percaya kolaborasi ini akan membawa pengalaman yang menyegarkan dan memikat bagi semua yang hadir, dan kami tak sabar untuk menyambut para pengunjung semua dalam petualangan yang luar biasa ini." ungkap Stephanie.

Co-Founder Haluu World, Norine Wibowo, menyatakan, "Kami berkomitmen untuk memperjuangkan kebebasan berekspresi. Melalui kolaborasi ini, kami ingin memberikan wadah bagi mereka untuk mengeksplorasi dunia beauty dengan cara yang unik dan baru."

Hal serupa juga dirasakan oleh Paula Verhoeven. Selebriti papan atas Tanah Air yang juga merupakan brand ambassador dari Make Over ini mengaku sangat senang bisa menjadi bagian dari pameran experential yang digagas oleh Haluu World dan Make Over, Tavi, dan Instaperfect tersebut.

“Aku super excited dan bangga nih bisa menjadi bagian dari experiential event yang keren banget ini! Bareng Make Over, TAVI, dan juga Instaperfect, event ini bakal ngebawa kita ke petualangan seru. Kita bisa menikmati berbagai kreasi para brand kecantikan ini yang dikemas dengan sesuatu yang baru dan seru.” katanya.

“Setiap instalasi dihadirkan dengan cara yang unik dan inspiratif, bikin kita bisa merasakan langsung value yang dibawa dari masing-masing brand tersebut. Disini para pengunjung bisa mendapatkan spot-spot menarik yang pastinya instagrammable untuk foto selfie ataupun bersama orang-orang tersayang yang bisa diabadikan di social media. Dreamscape ini juga bisa menjadi referensi tempat untuk hangout yang berbeda dan seru.” tambah Paula lebih lanjut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya