Deretan Negara yang Memiliki Work Life Balance Terbaik di Dunia, Adakah Indonesia?

Ilustrasi Ibu Bekerja
Sumber :
  • Pixabay/ Shaila19

VIVA Lifestyle  – Di seluruh dunia, masyarakat semakin menyadari pentingnya menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi, yang dikenal sebagai work life balance.

Viral! Warung Kelontong di Spanyol Mirip di Indonesia, Netizen: Ini Mah Warung Madura

Dalam laporannya yang disebut Life Work Balance Index 2023, Remote menunjukkan negara mana saja yang memiliki rating terbaik untuk menciptakan keseimbangan kerja.

Ilustrasi bekerja.

Photo :
  • Pixabay/hamonazaryan1
7 Destinasi Lokasi Syuting Film dengan Budget Besar yang Wajib Dikunjungi di Dunia

Mulai dari jatah cuti tahunan, cuti sakit berbayar, cuti melahirkan, jam kerja rata-rata, dan tingkat kebahagiaan, penelitian ini menyelidiki elemen penting yang mendukung keseimbangan kerja dan kehidupan di 60 negara dengan Produk Domestik Bruto (PDB) tertinggi di dunia.

Dilansir dari Goodstats pada Rabu 17 April 2024, berikut 5 negara yang memiliki work life balance terbaik di dunia : 

Sejarah Tercipta Thomas Cup dan Uber Cup, Sempat Tertunda Gegara Perang Dunia II

1. Selandia Baru

Selandia Baru

Photo :
  • Pixabay

Remote menilai bahwa Selandia Baru sebagai negara yang memiliki work life balance terbaik  di dunia.

Negara kepulauan yang beribukota di Wellington ini memiliki upah minimum yang tinggi (US$15,04/jam setara Rp250 ribu per jam), jatah cuti tahunan yang besar (32 hari), dan tunjangan cuti sakit yang tinggi (80 persen dari gaji).

Selain itu, dengan budayanya yang kaya, pemandangan alam yang menakjubkan dan penduduk setempat yang ramah, Selandia Baru memiliki kualitas hidup yang lebih baik di tempat kerja.

Pemandangan indah di Spanyol

Photo :
  • Pixabay/ Thomas G

Spanyol menempati urutan kedua sebagai negara yang memiliki work life balance di dunia. Spanyol menawarkan jatah cuti tahunan 36 hari. Meskipun demikian, rata-rata jam kerjanya menjadi salah satu yang terpendek 25,9 jam/minggu. Terletak di Semenanjung Iberia, Spanyol menjadi rumah dari kota-kota yang dikenal indah dan ramah pengunjung.

Paris, Perancis

Photo :
  • Unsplash

Perancis mengambil posisi berikutnya. Negara dengan jumlah penduduk terbesar keempat di Eropa ini memiliki jam kerja rata-rata yang pendek yaitu 25,6 jam per minggu, upah minimum yang tinggi US$13,33 per jam setara Rp212 ribu per jam, dan jatah cuti tahunan yang besar.

Bahkan pemerintah Perancis berusaha untuk mendukung keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi karyawannya dengan memberlakukan kebijakan "Hak untuk Berhenti" yang memberikan hak kepada karyawan untuk mengabaikan pesan yang terkait dengan pekerjaan mereka di luar jam kerja mereka.

Australia

Photo :
  • Pixabay

Negara tetangga Selandia Baru, Australia juga memiliki kualitas work life balance yang tak kalah. Australia menawarkan upah jam minimum tertinggi di dunia yaitu US$16,08/jam atau setara Rp270 ribu. Jika dikalkulasi, gaji perbulan jika dalam satu hari bekerja 8 jam, maka penghasilannya bisa mencapai lebih dari Rp60 juta perbulan. Dan istimewanya lagi, tunjangan cuti sakit tanpa potongan yang mencakup seluruh gaji.

Tak hanya itu, negara ini juga mendukung para pekerjanya dengan sistem layanan kesehatan yang kuat, salah satunya melalui program asuransi kesehatan yang dibiayai oleh pemerintah.

Ilustrasi: orang bekerja di kantor

Photo :
  • www.pexels.com

Dengan tingkat kebahagiaan penduduknya yang merupakan salah satu tertinggi di dunia,  tidak mengherankan jika Denmark juga memiliki work life balance yang baik.

Denmark menawarkan banyak hal, seperti dukungan layanan kesehatan universal, cuti tahunan panjang 36 hari, dan tunjangan cuti sakit penuh 100 persen dari gaji.

Pajak yang tinggi yang diterapkan pemerintah Denmark tidak membuat masyarakat dan karyawan Denmark khawatir, karena bagian ini telah terbukti meningkatkan kesejahteraan hidup.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya