Selalu Tampil Fresh, Aaliyah Massaid Gak Pernah Lupa Bawa Ini di Tas dan Mobil

Aaliyah Massaid.
Sumber :
  • Instagram @aaliyah.massaid

JAKARTA – Kosmetik menjadi salah satu barang yang wajib dibawa perempuan ketika ke luar rumah. Mulai dari bedak, lipstik, dan alat makeup lainnya, kosmetik sendiri dipercaya bisa mengubah wajah menjadi lebih fresh. 

Artis cantik Aaliyah Massaid pun merasakan hal yang sama. Tak pernah lupa memoles makeup ketika bepergian, kekasih Thariq Halilintar itu merasa lebih percaya diri jika bare face-nya lebih nampak merona dengan polesan makeup. Yuk, scroll untuk tahu cerita lengkapnya. 

"Menurut aku dengan menggunakan kosmetik penampilanku langsung menjadi fresh dan on, sehingga aku tampil lebih pede untuk menjalankan aktivitas," ujar Aaliyah Massaid saat peluncuran OMG Matte Last Lip Cream, di Jakarta, belum lama ini. 

Tak semua jenis makeup, rupanya lipstik menjadi andalan Aaliyah untuk dibawa ke mana pun. Terlebih pekerjaannya sebagai publik figur, mewajibkannya untuk selalu tampil fresh. Maka dari itu, putri dari Reza Artamevia itu tak pernah lupa menyelipkan lipstik di dalam tasnya. 

"Ada 2 di tas, supaya kalau misalnya yang satu udah kurang cocok bisa kita..either kita mix, ombre atau ganti shade," ungkapnya. 

Bukan warna yang sama, biasanya wanita 22 tahun itu membawa dua lipstik dengan warna berbeda. Hal itu tergantung dengan acara dan aktivitas apa yang akan dijalani.

"Bawanya biasanya satu lebih terang, satu lagi lebih gelap. Jadi memang nude sama warna yang lebih bold. Minimal bawa 2, depends on kita mau ngapain gitu," terangnya. 

Ini Bocoran Tentang Pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

Nah, jika warna lipstiknya sudah mulai memudar, Aaliyah punya trik tersendiri agar warna bibirnya kembali merona. Alih-alih menambahkan lipstik, pemilik nama lengkap Aaliyah Annisa Jeffar Massaid itu lebih suka menghapus yang lama lalu memolesnya kembali. 

"Biasanya apus dulu pake makeup remover. Kalau lipstiknya long lasting, aku saranin apus dulu dan bawanya shade-nya karena tergantung acara. Aku tuh sebenernya selalu nyimpen satu di mobil aku yang shade natural supaya buat daily aja sih," ungkapnya.

Sita HP Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, KPK Bilang Sudah Sesuai Prosedur yang Benar

"Caranya abis dihapus baru ditiban lagi. Tapi lip tint juga kadang aku bawa sih," imbuh Aaliyah Massaid.

Blak-blakan, Thariq Halilintar Bakal Nikahi Aaliyah Massaid Tahun Ini?
Ilustrasi Tas

Dari Pendidikan hingga Liburan, Tas Lokal Asal Bandung Ini Terus Bertahan

Salah satu manfaat utama tas adalah kemampuannya dalam menyimpan dan mengorganisir barang-barang. Baik itu tas ransel, tas selempang, atau tas laptop.

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2024