Ingin Modis Berkebaya? Sontek Tips dari Anne Avantie

Anne Avantie
Sumber :
  • Viva.co.id/Linda Hasibuan

VIVA.co.id – Mengenakan kebaya saat ini tak terlihat kuno lagi. Pada kenyataannya, Anda dapat melakukan padu padan yang sesuai dengan acara dan waktu.

Anne Avantie, Syanaz Nadya Hingga Anita Gathmir Tidore Bagikan Inspirasi Berkiprah di Bidang Kreatif

Dengan paduan warna yang senada, kebaya bisa tampak lebih modern dan menarik. Desainer spesialis kebaya Anne Avantie mengatakan bahwa Anda dapat memilih busana kebaya polos dengan bawahan seperti kain jarit atau kain bermotif lainnya.

Untuk menampilkan aura sederhana dan menyejukkan mata, Anda dapat menambahkan sedikit aksesori sebagai pelengkap. Beberapa yang bisa dikenakan, seperti kalung, anting dan bros.

Anggun Berkebaya, 100 Perempuan Indonesia Rayakan Hari Kartini di Puncak Gunung Kembang

"Kebaya bisa dipadupadankan dengan apa saja, batik bisa, songket juga bisa, tapis, celana juga bisa. Hanya saja harus tetap diperhatikan total looks-nya," ujar Anne kepada VIVA.co.id.

Dia menuturkan, bila Anda mengenakan kebaya kutu baru berbahan sifon disertai hiasan bordir bunga, dapat memakai kain batik atau songket berwarna senada. Sementara, untuk kebaya berbahan katun, Anda dapat memilih warna yang lebih cerah dipadu dengan bawahan seperti celana jeans dan rok.

Puncak Hari Film Nasional, Motor Dilan Hingga Kostum Pemain Mejeng di Sarinah

Sedangkan bagi Anda yang memilih warna cerah agar terkesan lebih santai, pilihlah warna gelap, seperti cokelat. Sebaiknya, Anda juga tak memilih yang banyak corak.

"Kalau kebayanya cerah pilih yang bawahnya seperti jeans dan rok berwarna agak kalem," ujarnya. (one)

 

#anneavantie #kebaya

A post shared by Anne Avantie (@anneavantie) on

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya