Kiat Arumi Bachsin Jaga Emil Dardak Supaya Tak Korupsi

Emil Dardak dan Arumi Bachsin
Sumber :
  • VIVA/Nur Faishal

VIVA – Indonesia akan menggelar Pemilihan Kepala Daerah serentak pada 27 Juni 2018 mendatang, salah satu pesertanya yaitu Bupati Trenggalek tahun 2015, suami selebritis Arumi Bachsin, yang memperebutkan kursi Wakil Gubernur Jatim berpasangan dengan Khofifah Indar Parawansa.

Sederet Artis dan Influencer Dampingi Paslon Prabowo-Gibran di Debat, Ada Raffi-Nagita Hingga Melly

Kehidupan menjadi istri pejabat, diakui Arumi memiliki ujian yang besar dan bertubi – tubi. Apalagi belum lama ini Ketua KPK Agus Rahardjo menyebut beberapa calon kepala daerah berpotensi kuat menjadi tersangka. Agus tak mengungkap calon yang dimaksud, namun menyebut ada yang berstatus petahana.

Menanggapi hal tersebut, Arumi yang juga merupakan ibu dari dua anak  ini meyakini bahwa setiap orang akan bekerja dengan niat yang baik. Dia juga mengungkapkan nasehat dari suaminya yaitu Emil Dardak agar dirinya bisa menjadi benteng dari ancaman korupsi yang mungkin bisa dilakukan oleh suaminya tersebut.

Kesan Emil Dardak Mendampingi Gibran: Kalem, Peduli dan Pendengar yang Serius 

Emil Dardak dan Arumi Bachsin

“Kata Mas Emil, kamu kalau mau aku lurus berarti kamu harus menjadi rem, ngingetin, dan harus memegang prinsip dalam keadaan apa pun. Dan terlebih lagi katanya, jangan terbawa suasana yang membuat kita menjadi lebih banyak menuntut,” kenang Arumi terhadap nasehat suaminya.

Hashim Djojohadikusumo: Bu Khofifah Menyatakan Diri Masuk ke TKN Prabowo-Gibran

Ketika disinggung apa yang dimaksud suasana tersebut, Arumi menjelaskan anggapan orang bahwa menjadi istri pejabat harus mendapatkan kenyamanan fasilitas hidup dan sejenisnya. Padahal lanjut Arumi, gaji pejabat misalnya bupati hanya 6 juta per bulan, Arumi mengaku bahwa hal itu sudah cukup baginya. Dan tidak menginginkan kondisi yang fantastis, karena itu tidak bisa dilakukan oleh seorang abdi negara.

Arumi juga melanjutkan, jika istri pejabat terbawa suasana, yang akhirnya menuntut suami sehingga suaminya tersebut menghalalkan segala cara.

“Maka tips saya bukan mencegah korupsinya, namun bagaimana menanamkan moral dan integritas kepada masyarakat khususnya ibu – ibu istri pejabat,” tutup Arumi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya