5 Momen Protektif Harry ke Meghan Markle yang Bikin Baper

Meghan Markle dan Pangeran Harry
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Pangeran Harry nampaknya sudah menunjukkan perilaku sebagai ayah lewat bahasa tubuhnya. Duke of Sussex itu memperlihatkan sinyal fisik bahwa dia merasa khawatir dan protektif terhadap istrinya, Meghan Markle.

Akhirnya Kate Middleton Muncul di Depan Publik, Ini Foto Terbarunya

Pakar bahasa tubuh Judi James menilai bagaimana Harry mengadopsi gaya pengawal dan menggandeng Meghan yang diperkirakan akan melahirkan pada April 2019 mendatang. Dari satu penampilan ke penampilan lainnya, ia mengambil peran sebagai pemimpin dan pelindung.

Harry juga menunjukkan sifat empatinya dengan mengambil langkah untuk mencegah adanya ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan Meghan. Ia menaruh tangannya di punggung Meghan, bagian tubuh yang biasanya wanita hamil sering merasakan nyeri. Ia juga menarik kursi sehingga istrinya bisa duduk.

Kate Middleton Akhirnya Tampil di Hadapan Publik, Isu Konspirasi Terbantahkan

Berikut ini lima momen yang menunjukkan betapa siapnya Harry menjadi seorang ayah, seperti dikutip dari laman Daily Mail.

1. Mengandeng dan menarik

Lama Tinggalkan Sosmed, Meghan Markle Akhirnya Kembali ke Instagram

Judi mengatakan, ritual Harry yang menggandeng tangan Meghan di belakang sambil menariknya, membuat Harry berada dalam peran sebagai pemimpin dan pelindung, dengan tangannya berada di atas genggaman tangan Meghan. Tatapan tajam dan kepalanya yang terangkat, ditambah caranya menghadapi kerumunan, lambaian rendah menandakan bahwa ia mengambil peran barunya sebagai calon ayah dengan sangat serius, tidak seperti sedang bergurau layaknya yang biasa ia lakukan.

Cara Meghan memeluk perut buncitnya menciptakan gambaran bahagia dan bangga akan kehamilannya, tapi menurut Judi, ia nampak memeriksa wajah suaminya dan tersenyum seperti sedikit terkagum dengan perilaku seperti ayah.

Menggandeng dan menarik merupakan teknik yang digunakan Harry di berbagai acara, termasuk pada tur kerajaan di Australia, Selandia Baru, Tonga, dan Fiji tahun lalu.

2. Menempatkan tangan di punggung

Pada satu waktu, saat berbincang dengan para pendukungnya, Harry menempatkan tangannya pada punggung Meghan. Gerakan ini menunjukkan kesadaran akan ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan istrinya.

"Harry memperlihatkan dengan menempatkan tangannya pada punggung Meghan yang kecil, ia belajar titik yang tepat di mana sakit punggung dimulai," ujar Judi.

Hal ini menunjukkan empati calon ayah dan simpati didapat dari gerak tubuh timbal balik dari Meghan yang menyandarkan tubuhnya sedikit ke arah Harry ketika mereka sedang berbincang dengan tuan rumah.

3. Pose pengawal

Harry sangat terdorong untuk memastikan istrinya dijaga, bahkan saat mereka berpindah ke acara lainnya. Ini kontras dengan Meghan yang menikmati kehamilannya.

"Bagi Meghan adalah menunjukkan perut hamilnya dan berbagi kebahagiaan dan kegembiraannya dengan masyarakat. Tapi Harry nampaknya lebih seperti pengawal di sini, berjalan di depan dan menjulurkan tangan kirinya ke belakang dan mendampingi istrinya kemana pun," ujar Judi.

Menurutnya, pose ini menunjukkan keinginan Harry untuk melindungi dan menunjukkan kekhawatirannya dan keinginan Meghan untuk melakukan yang sama.

4. Memberikan kenyamanan dengan rangkulan

Saat Harry bercakap dengan kerumunan, Harry melingkarkan tangannya pada bahu Meghan dalam bahasa tubuh yang melindungi. Meghan selalu menjadi pihak yang menggunakan sinyal percaya diri dan menjamin dalam hubungan, jadi ia memberi timbal balik, bukan dengan pelukan tapi dengan caranya sendiri yang keibuan.

Pesan ini menunjukkan Harry cenderung protektif tapi Meghan menunjukkan ia baik-baik saja, namun tetap butuh dukungan Harry.

5. Menunjukkan kekhawatiran

"Meghan dengan senang berhenti untuk menerima bunga mawar dari seorang gadis kecil tapi Harry hanya melihat dari kejauhan, dengan menghisap bibir ke dalam yang menunjukkan kekhawatiran atau kecemasan yang ditahan," ujar Judi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya