Cerita Jamaah Asal Jambi, Kembali ke Tanah Suci karena Hal Ini

Ilustrasi Jemaah Indonesia tengah menunaikan ibadah umrah.
Sumber :
  • Fuad Hasan/Maktour

VIVA Lifestyle – Ibadah ke Tanah Suci sudah kembali di buka sejak beberapa waktu yang lalu. Pandemi COVID-19 buat ibadah umroh dan haji sempat dibatasi. Kini, ibadah tersebut berangsur kembali seperti biasa.

Hamil 2 Bulan, Calon Jemaah Haji di Makassar Batal Berangkat ke Mekah

Banyak cerita dan kisah yang terjadi pada jamaah yang berangkat ke Tanah Suci. Sebelum bernagkat umroh, ada syarat yang harusd dipenuhi agar ibadahnya diterima. Pertama, beragama Islam, berakal sehat dan aqil baligh, merdeka dari perbudakan, memiliki kemampuan secara fisik dan finansial dan bagi wabita harus ada mahramnya.

Kemudian, dalam ibadah umroh ada 5 rukun. Apa saja itu?

Jemaah Haji Asal Palembang Meninggal Dunia Sebelum Menuju Tanah Suci

Umat Muslim melakukan Tawaf keliling Kakbah sebagai bagian dari pelaksanaan ibadah Umroh di Masjidil Haram, Makkah Al Mukarramah, Arab Saudi

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aji Styawan

1. Niat atau Ihram

Lepas Jemaah Haji, Wamenag Titip Doakan Prabowo-Gibran di Tanah Suci

Makna berihram dalam istilah fiqih adalah berniat untuk masuk ke dalam wilayah yang diberlaku di dalamnya berbagai keharaman di dalam haji dan umroh.

2. Tawaf

Mengelilingi Ka’bah atau Tawaf dilakukan sebanyak 7 kali dimulai pada posisi Hajar Aswad lalu mengucapkan Allahu Akbar hingga berakhir di Hajar Aswad.

3. Sa’i

Sa’i merupakan lari kecil dari bukit Shafa ke bukit Marwah yang dilakukan sebanyak 7 kali.

Ibadah haji di Tanah Suci.

Photo :
  • U-Report

4. Tahallul

Tahallul merupakan penutup rangkaian ibadah umroh. Tahallul merupakan melepaskan diri dari larangan ihram dengan cara memendekkan atau menggunting rambut paling sedikit tiga helai.

5. Tertib

Jamaah harus melaksanakan rangkaian ibadah umroh secara berurutan sesuai dengan ketentuannya

Ada berbagai cerita dari jamaah umroh terkait pengalaman di sana atau sebagainya. Seperti dari sakah satu jamaah bernama Eni asal Jambi. Tidak pernah terbayang sebelumnya, bisa berangkat ke Tanah Suci karena berbisnis dan bermitra.

Jamaah Umroh

Photo :
  • ist

"Sesuatu yang tidak ada dalam bayangan sebelumnya, bahwa dengan berbisnis dan bermitra dengan nbrs corp bisa bolak-balik ke baitullah," ucapnya.

Ia merupakan salah satu paramitra Nibras. Mereka yang diberangkatkan umrah sebelumnya telah diseleksi oleh panitia yang disaring berdasarkan program penjualan terbaik. Mitra yang terpilih pun berasal dari berbagai kota di Indonesia, diantaranya Tangerang Selatan, Bogor, Purbalingga, Palembang, Cirebon, Lampung, Jambi, dan lain seterusnya.

Ada 120 orang yang berangkat dari program tersebut. Perjalanan ibadah suci para jemaah dipandu oleh 3 local gaet, yaitu Ustaz Yusuf, Ustaz Asfranza, dan Ustaz Jumharudin.

"Nbrs corp tidak hanya memberikan peluang usaha namun juga aktivitas yg meningkatkan spritual quotien para mitranya," ujar Ustaz Jumharudin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya