Krisis Petani di Negeri Agraris

Petani di Malang
Petani di Malang
Sumber :
  • VIVAnews/Dyah Ayu Pitaloka


Pemerintah menargetkan 1 juta hektare lahan baru. Selain itu, ada target membangun irigasi dan bendungan serta menjamin ketersediaan pupuk dalam jumlah dan waktu. Dengan itu, swasembada pangan ditargetkan tercapai dalam tiga tahun.

Selanjutnya, swasembada dalam pengertian ketersediaan cadangan dalam sekian  bulan. Komoditas yang akan digenjot di antaranya padi, jagung, dan kedelai serta daging. Pemerintah akan mendorong dan memajukan kawasan sentra-sentra peternakan.

Pemerintah juga yakin akan mampu melakukan regenerasi petani. Supriyadi mengatakan, Kementan telah mengadakan program regenerasi petani di Indonesia dengan mengirim 30-60 anak bangsa untuk belajar dengan konsep magang di Jepang.

Mereka difasilitasi dan dibiayai untuk persiapan jadi petani serta belajar ilmu pertanian di Negeri Sakura itu. "Kami kirim pemuda ke luar negeri, seperti ke Jepang. Balik lagi ke sini jadi petani dan buka outlet yang ada kaitannya dengan pertanian,” ujarnya.
Halaman Selanjutnya
img_title