Boediono Senang Pabrik Daihatsu RI Terbaik di Luar Jepang

Daihatsu Ayla Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
- Wakil Presiden Indonesia, Boediono, hari ini, Senin 22 April 2013, meresmikan pabrik perakitan kendaraan milik PT Astra Daihatsu Motor di Kawasan Industri Suryacipta, Karawang Timur, Jawa Barat.


"Saya senang sekali Astra Daihatsu Motor menepati janjinya dua tahun lalu untuk membuat pabrik baru," kata Boediono dalam sambutannya.


Mantan gubernur Bank Indonesia itu juga mengaku senang, karena Indonesia menjadi basis produksi Daihatsu terbaik di luar Jepang.


Selain mendirikan pabrik seluas tujuh hektare yang berdiri di atas lahan seluas 94 hektare, Daihatsu meresmikan Pusat Penelitian dan Pengembangan (
Research and Development Center
).


Presiden Direktur Astra Daihatsu Motor, Sudirman MR, mengatakan, pembangun ini merupakan salah satu komitmen dari Daihatsu untuk memajukan industri otomotif di Tanah Air.


"Pembangunan pabrik ini telah menelan investasi lebih dari Rp2,1 triliun sejak pemancangan tiang pertama pada 2011," katanya.


Pabrik ini nantinya secara bertahap akan memiliki kapasitas produksi hingga 120 ribu unit per tahun. Adapun kapasitas total produksi Daihatsu di Indonesia menjadi 460 ribu unit dari sebelumnya hanya 340 ribu unit.
Mesir Buka-bukaan Ada Proposal Baru soal Gencatan Senjata di Gaza


Terpopuler: Zaidul Akbar Bocorkan Resep Kaldu Ajaib hingga Fakta-fakta Unik Tentang Uzbekistan
Pabrik baru ini merupakan pabrik Daihatsu kelima setelah Sunter Press Plant, Karawang Casting Plant, Sunter Assembly Plant, dan Karawang Engine Plant. Karawang Assembly Plant ini telah mempekerjakan 1.700 karyawan baru, sehingga karyawan Astra Daihatsu saat ini berjumlah 10.790 orang. (art)

Kasus Mayat Bayi Dibuang Sang Ayah di Tanah Abang, Polisi: Hasil Aborsi Digugurkan di Hotel
Para pelari sambangi kediaman Bima Arya di Kota Bogor.

Pelari Berbagai Kota Jawa Barat Lari Ratusan Kilometer Dukung Bima Arya Maju Pilgub

Pelari dari berbagai wilayah di Provinsi Jawa Barat berlari menempuh ratusan kilometer untuk bertemu langsung dengan Walikota Bogor 2014-2024 Bima Arya Sugiarto

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024