Suzuki Siapkan 3 Mobil Listrik untuk Indonesia

Suzuki Swift Hybrid
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Era mobil ramah lingkungan semakin dekat. Setiap negara berlomba-lomba menjual kendaraan listrik, untuk mengurangi polusi udara yang dihasilkan mesin berbahan bakar. Begitu juga dengan rencana pemerintah Indonesia.

Dealer-dealer BYD Sering Kebakaran sejak 2021, karena Mobil Listrik?

Susunan Peraturan Presiden terkait kendaraan listrik sudah diselesaikan Kementerian Perindustrian, sekarang tinggal menunggu persetujuan Presiden Joko Widodo.

Direktur Marketing PT Suzuki Indomobil Sales divisi roda empat, Donny Saputra mengatakan, pasar paling besar di Indonesia adalah mobil keluarga tiga baris, dan kendaraan dengan harga yang di bawah Rp200 juta seperti city car.

Honda Investasi Besar-besaran Demi Buat Mobil Listrik Sebanyak Ini

Jadi, permasalahannya saat ini adalah bagaimana teknologi hybrid dan listrik itu diaplikasikan ke dua jenis mobil tersebut.

Ertiga diesel hybrid di sela peluncuran.

Bocoran Mobil Listrik Honda di Tahun Depan, Ada Calon Pesaing Wuling Air ev

Kata Donny, saat ini di India sudah dilakukan pengetesan Karimum Wagon R listrik, dan Suzuki sudah memiliki banyak teknologi ramah lingkungan. Jadi, mereka saat ini sedang menunggu aturan yang sesuai dengan kecanggihan yang dimiliki.

"Kami punya banyak kandidat, Ertiga diesel Hybrid, Swift Hybrid dan Karimun elektrik murni," ujarnya di Cikarang, Jawa Barat, Senin 22 Oktober 2018.

Bahkan, mobil listrik atau hibrida Suzuki sudah direncanakan untuk produksi lokal. Seperti yang disampaikan Presiden Direktur SIS, Seiji Itayama.

"Harus menunggu putusan terakhir dari pemerintah untuk melokalisasikan mobil listrik. Kami siap," katanya.

Wuling BinguoEV diperkenalkan di Indonesia

Wuling BinguoEV Kembali Mencuri Perhatian

Wuling BinguoEV yang merupakan kendaraan listrik kedua mereka tampil dengan desain ikonik, kabin luas, dan fitur lengkap yang mendukung pengalaman berkendara sehari-hari.

img_title
VIVA.co.id
21 Mei 2024