Ini Kunci Sukses Hyundai di Dunia Otomotif Global

VIVA Otomotif: Hyundai Motorstudio
Sumber :
  • Dok: Hyundai

Seoul – Hyundai Motor Company terus menunjukkan inovasi terbarunya dalam industri otomotif. Sebagai bagian dari Hyundai Motor Group, perusahaan ini telah menjadi pemimpin global dengan fasilitas produksi di sembilan negara dan penjualan kendaraan di sekitar 200 negara.

Inovasi Juga Bisa Tercipta di Bengkel Spesialis

Salah satu kunci sukses dari keberhasilan pabrik otomotif asal Korea Selatan itu, yakni pengembangan inovasi dan teknologi yang tidak pernah berhenti.

Global PR Strategy Planning Team Hyundai Motor Company Business Strategy, Kim Seohyun mencontohkan bahwa pihaknya saat ini sedang mendirikan pusat inovasi di Singapura dan pabrik kendaraan listrik alias electric vehicle di Amerika Serikat.

Kemenkominfo Gratiskan IDTH untuk UMKM

“Kami sedang mendirikan Hyundai Motor Group Innovation Center di Singapura, yang diperkirakan akan selesai pada paruh kedua tahun ini. Selain itu, kami sedang mendirikan pabrik produksi EV khusus, Hyundai Motor Group Metal Plant America, di Georgia,” ujarnya di kantor pusat Hyundai di Korsel, dikutip VIVA Otomotif Sabtu 15 Juli 2023.

Selain fasilitas manufaktur, HMC juga mengoperasikan jaringan riset dan pengembangan global yang luas yang dipimpin oleh Pusat Riset Namyang di Negeri Ginseng.

Hyundai Indonesia Recalls Ioniq 5 and Ioniq 6 Over ICCU Software Update

“Kami memiliki lebih dari 13.000 insinyur dan desainer, yang bekerja di lebih dari 10 pusat R&D di seluruh dunia” tuturnya.

VIVA Otomotif: Hyundai Cradle

Photo :
  • Dok: Hyundai

Seohyun mengungkapkan, bahwa HMC terus mencari solusi baru dan teknologi canggih untuk melayani pelanggan dengan lebih baik. Di situlah peran penting dari pusat inovasi global Hyundai CRADLE, bagi Hyundai Motor Group.

“Hyundai CRADLE beroperasi di berbagai area, termasuk Silicon Valley, Berlin, Beijing dan Tel Aviv,” ungkapnya.

Pengembangan lain yang sedang dilakukan HMC, kata Seohyun yakni perusahaan berusaha menciptakan platform baru pengganti EGMP yang saat ini digunakan di beberapa model termasuk Ioniq 5.

“HMG sedang merencanakan pengembangan arsitektur modular terintegrasi yang disebut IMA, untuk platform EV khusus generasi berikutnya yang akan menggantikan platform EV EGMP saat ini,” jelasnya.

VIVA Otomotif: Hyundai Cradle Beijing

Photo :
  • Dok: Hyundai
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya