Honda Mulai Jual CR-V Diesel

Honda CR-V Diesel dipamerkan Geneva Motor Show 2013
Sumber :
  • Worldcarfans
VIVAnews
Optimisme Victoria Lee Naik Podium di Equestrian All Star Tour 2024
- Pameran otomotif paling bergensi, Gevena Motor Show 2013 jadi debut Honda CR-V diesel. Mobil SUV (
Sport Utility Vehilce
Momen Temu Alumni Wujudkan USAHID Unggul
) itu dipersenjatai mesin 1.6 liter i-DREC dengan teknologi EarthDreams.
Ini Wasit yang Pimpin Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Dilansir
Worldcarfans
, Kamis 7 Maret 2013, mesin diesel yang terbenam di CR-V sama dengan yang dipasangkan di Civic, dan akan dikawinkan dengan sistem penggerak roda dua.


Dari segi tampilan, CR-V diesel tidak berubah sama sekali dengan versi bensin. Fitur standar seperti
Idle Stop
, ECON untuk menurunkan konsumsi bahan bakar, dan
Assist Eco
ada di CR-V diesel.


Mesin 1.6 liter i-DREC diklaim Honda paling ringan di kelasnya. Jantung pacu yang dikawinkan dengan transmisi manual itu menghasilkan tenaga 80 hp di 4.000 rpm dan torsi puncak 300 Nm pada 2.000 rpm. Emisi gas buangnya 119 g/km.

 

Setelah dipamerkan di Geneva Motor Show, CR-V diesel yang diproduksi pabrik Honda di Swindon, Wiltshire, Inggris, langsung dijual di pasar Eropa, dan India menyusul beberapa bulan kemudian.


Sebelumnya, Honda Indonesia menyatakan masih pikir-pikir membawa CR-V diesel ke Tanah Air. Yang menjadi pertimbangan dan kendala mereka adalah masalah bahan bakar diesel di Indonesia yang kualitasnya kurang baik dibandingkan negara lain terutama Eropa. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya