HOT! Kawasaki Siapkan Ninja 250cc 4 Silinder Versi Telanjang

Ilustrasi Kawasaki Z250R.
Sumber :
  • Gaadiwaadi.

VIVA – Setelah meluncurkan Ninja ZX-25R dua tahun lalu, pabrikan roda dua asal Jepang, Kawasaki disebut-sebut tengah menyiapkan produk 'Z' lain dengan mesin 250cc empat silinder. Lantas, benarkan calon motor baru tersebut merupakan Z250R?

Gaharnya Spesifikasi Honda CB750 Hornet Terbaru

Disitat VIVA Otomotif dari Gaadiwaadi, Jumat 17 Desember 2021, kabarnya kendaraan tersebut dibangun dari mesin dan rangka yang sama dengan Kawasaki ZX-25R. Hanya saja, pabrikan 'melucuti' bajunya agar terlihat lebih telanjang.

Jika benar demikian, maka calon produk baru tersebut akan menggunakan mesin 249,8cc bersilinder empat dengan muntahan tenaga maksimum 51 PS dan torsi puncak 22,9 Nm. Sementara transmisinya berjenis manual dengan 6-percepatan.

Siap-Siap Kawasaki Sedang Menyiapkan Pakai Mesin 4 Silinder Baru

Selain mesin dan rangka, kabarnya fitur motor tersebut juga akan sepenuhnya 'mencomot' milik Kawasaki ZX-25R. Misalnya, suspensi depan upside down (USD), panel instrumen semi-digital, riding modes, traksi kontrol, dan sistem pengereman double cakram dengan teknologi ABS (antilock braking system). 

Lebih jauh, tunggangan itu kemungkinan besar memiliki tampilan layaknya Z400 yang dipasarkan Kawasaki secara global. Bukan hanya itu, riding position atau posisi duduknya juga masih akan sama dengan motor gede tersebut.

Moge Termurah Triumph Siap Jegal Honda dan Kawasaki di Indonesia

Selain itu, motor yang disebut-sebut akan hadir dengan nama Kawasaki Z250R tersebut lebih ringan dibandingkan ZX-25R yang menjadi kembarannya. Sebab, pabrikan melepas seluruh fairing yang menambah bobot pada kendaraan.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari Kawasaki terkait calon produk barunya tersebut. Namun, menurut kabar yang beredar, unitnya akan dikenalkan pada awal atau pertengahan tahun depan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya