Honda Luncurkan CB150R StreetFire Terbaru, Ini Reaksi Yamaha

New V-Ixion Advance
Sumber :
  • Dian Tami/VIVA.co.id
VIVA.co.id
- Selain meluncurkan Honda New Sonic 150R, PT Astra Honda Motor (AHM) juga melakukan penyegaran ringan atau
facelift
pada motor
sport nakednya,
CB150R StreetFire. Bagaimana reaksi sang kompetitor Yamaha?


Dengan melakukan ubahan pada New CB150 R StreetFire ini, Honda optimistis di semester dua tahun ini perusahaanya akan mendapat tambahan daya gedor dalam penjualan terutama dalam menghadapai sang rival Yamaha, yaitu V-Ixion.


Model terbaru dari CB150R StreetFire, rupanya cukup membuat Yamaha Indonesia was-was. Bahkan, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Mohammad Masykur tak menampik dengan rombakan yang dilakukan Honda hal itu bisa saja memengaruhi penjualan V-Ixion terutama dalam jangka pendek.


Tetapi, Masykur menyatakan saat ini, Yamaha tengah mempersiapkan strategi khusus untuk mengantisipasi agar konsumen tak pindah kelain hati.


"Antipasinya kita lagi bikin, kira-kira bagaimana supaya tetap kompetitif, karena kita belum lihat produk mereka (Honda New CB150R StreetFire) secara langsung. Kita juga belum tahu realnya seperti apa dan plus-minusnya bagaimana, dari situ baru kita bisa susun strateginya," jelas Masykur kepada wartawan di Head Office PT Yamaha Indonesia Motor Mfg, Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat 14 Agustus 2015.


Masykur juga menyatakan, untuk tahap awal tepatnya di Agustus 2015, penjualan Yamaha masih tergolong stabil dan aman.

Honda Rilis Motor Rp9 Jutaan

Selain itu, Masykur juga menyatakan, pada Juli lalu penjualan sepeda motor Yamaha sedikit tidak normal. Diketahui hal tersebut, karena setidaknya terdapat hari libur yang  mencapai dua minggu lamanya.
Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi Lengkap Yamaha Mio Z


Yamaha Resmi Luncurkan Mio Z, Bodi Lebih Lebar
"Kemudian, kita juga tidak boleh melakukan pengiriman selama hari lebaran," ucap Masykur.

Alhasil, penjualan Yamaha V-Ixion pada Juli 2015 sedikit mengalami penurunan. Jika di Juni motor tersebut laku 26.046 unit, di Juli hanya terjual 23.670 unit. Namun, Masykur mengaku, angka tersebut masih tergolong stabil dan normal. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya