Logo BBC

Kisah Tentang Wanita Pembuat Pembalut di India Menangi Oscar 2019

- BBC
- BBC
Sumber :
  • bbc

Dan perjalanan 7,5km terakhir ke desa dari kota Hapur ditempuh dengan penuh perjuangan, melalui jalan-jalan berliku sempit yang dibatasi oleh aliran sungai di kedua sisi.

Film dokumenter ini mengambil tempat di peternakan dan ladang - dan ruang kelas - di Kathikhera. Seperti di bagian lain India, menstruasi adalah topik yang tabu; perempuan yang sedang menstruasi dianggap tidak murni dan dilarang memasuki tempat-tempat keagamaan dan sering kali dikecualikan dari kegiatan sosial juga.


Sneh menuturkan bahwa sebelumnya, menstruasi bukan topik yang dibicarakan -bahkan di antara para perempuan - BBC

Dengan banyaknya stigma sekitar isu ini, tak mengherankan Sneh tidak pernah mendengar tentang menstruasi sebelum akhirnya dia mengalaminya sendiri.

"Itu bukan suatu topik yang dibicarakan -bahkan di antara para gadis," ujarnya.

Namun, hal itu perlahan mulai berubah ketika sebuah badan amal di bidang kesehatan reproduksi, Action India, mendirikan unit pabrik pembalut di desanya.


Para perempuan bekerja mulai dari pukul 9 pagi hingga 5 sore selama enam hari dalam seminggu - BBC


Satu pak pembalut dibanderol dengan harga 30 rupee atau sekitar Rp6.000 - BBC