Animator Indonesia Griselda Sastrawinata Desain Kostum Film “Wish” Disney

Film Wish
Sumber :
  • Instagram @disney

Jakarta– Walt Disney Animation Studios bakal menayangkan film animasi terbarunya berjudul “Wish”. Ini merupakan film untuk perayaan 100 tahun Disney.

Zendaya dan Tom Holland Dikabarkan Bakal Menikah, Benarkah?

Salah satu animator asal Indonesia, yakni Griselda Sastrawinata terlibat dalam project ini. Griselda dalam film ini selaku Associate Production Designer.

Selain bertugas mendesain semua karakter utama di film “Wish”, ia juga mendesain kostum untuk para karakter utamanya.

Demi Dalami Peran, Shareefa Daanish Rela Dimake Up Selama Berjam-jam

animator asal Indonesia, yakni Griselda Sastrawinata

Photo :
  • VIVA/Agus Setiawan

Griselda bercerita bahwa film ini menggunakan teknik watercolors yang biasanya hanya digunakan pada background. Tapi di film ini justru dilakukan untuk keseluruhan film.

Dua Produser Film Pick Me Trips In Bali Asal Korea Selatan Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai

Kata animator asal Jakarta itu, pengalaman terbaik dalam menyaksikan film ini yaitu dengan format layar lebar atau bioskop. Selain itu, keunikan film tersebut terletak pada alur ceritanya yang disajikan.

“Ini film yang harus dilihat dari bioskop karena ini akan terlihat kayak children book dan moving watercolors, jadi kayak imajinasi kita waktu anak-anak saat melihat buku cerita. Dan watercolor ini belum pernah ada studio yang bikin,” ujarnya saat press conference Disney Wish di kawasan Jakarta Selatan pada Jumat, 29 September 2023.

“Storynya Wish ini merupakan awal mula dari semua fairytales. Hal ini yang bikin kita membawa unsur nostalgia makanya kita memilih watercolors dan digabung dengan teknologi saat ini,” jelasnya.

Film “Wish” menceritakan tentang petualangan dan sihir yang dialami oleh Asha bersama Valentino. Film ini adalah film gabungan 2D dan 3D, dengan pengisi suara Asha diisi oleh Ariana DeBose. Sementara Alan Tudyck mengisi suara Valentino.

Sinopsis singkat

animator asal Indonesia, yakni Griselda Sastrawinata

Photo :
  • VIVA/Agus Setiawan

Asha, seorang remaja berusia 17 tahun, berpetualang ke Kerajaan Rosas bersama kambing peliharaannya, Valentino. Di sana, ia menjadi murid dari penguasa kerajaan, King Magnifico. 

Ia kemudian menyadari bahwa setiap permohonan dapat menjadi kenyataan, meski keputusan akhir berada di tangan King Magnifico. 

Tidak setuju dengan kebijakan sang raja, Asha dan Valentino memutuskan untuk memulai petualangan berdasarkan keinginan mereka sendiri, yang dikuatkan oleh sebuah kekuatan kosmis yang tak terhingga.

Melalui kejadian ini, Asha dan Valentino mempersiapkan diri untuk menghadapi King Magnifico. Film "WISH" mengajarkan bahwa tekad yang kuat dapat membuat seseorang mengalami keajaiban dan mewujudkan impian mereka.

Film “Wish” ini naskahnya ditulis oleh Jennifer Lee. Film yang di sutradarai oleh Chris Buck dan Fawn Veerasunthorn bakal tayang di seluruh bioskop pada 22 November 2023 mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya