Isak Tangis Jennifer Dunn saat Bacakan Pembelaan

Jennifer Dunn
Sumber :
  • VIVA.co.od/Ichsan Suhendra

VIVA – Jennifer Dunn terisak, air matanya jatuh perlahan. Ia sesekali menyeka dari pipi putihnya. Momen itu terjadi saat Jennifer mengucapkan duplik. Pembelaan atas replik itu disampaikan tanpa membaca catatan. Ia mengucap langsung apa yang ada di benaknya.

Diduga Sindir Chandrika Chika, Jefri Nichol Disenggol Netizen Soal Kasus Narkobanya Sendiri

"Dengan ini saya, Jennifer Dunn menyampaikan mohon maaf sebesar-besarnya atas bentuk penyesalan saya sebenar-benarnya. Saya tidak dapat merangkai kata-kata tapi memohon kepada majelis hakim bahwa saya ingin kembali pada anak dan suami saya," kata Jennifer di depan majelis hakim, Kamis, 7 Juni 2018.

Dalam pembelaannya, Jennifer memang ingin bebas. Dalam duplik diperkuat mengapa ia ingin segera kembali ke kehidupan seperti biasa. Ada tugasnya sebagai seorang istri dan ibu di luar sana.

Terbongkar! Atlet e-Sport Terlibat Kasus Narkoba Liquid Ganja Bareng Chandrika Chika

"Sebagai seorang istri saya harus kembali untuk melakukan tugas dan tanggung jawab saya. Izinkan saya mendapat keringanan itu supaya saya dapat kembali ke keluarga saya lagi," katanya.

Jedun, sapaan Jennifer Dunn  berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama. Ia juga mengaku menyesal atas perbuatannya yang menyalahgunakan narkoba. Ia berharap pembelaannya itu memengaruhi keputusan hakim nantinya.

Terpopuler: Beberapa Selebgram Ditangkap Polres Jaksel, hingga Daftar Harga Tiket Konser Sheila On 7

"Semoga yang saya sampaikan ini bisa jadi pertimbangan untuk meringankan hukuman saya. Terima kasih," kata dia. Jennifer ditangkap kepolisian atas kepemilikan narkoba jenis shabu pada 31 Desember 2017. JPU (Jaksa Penuntut Umum) menuntut Jennifer dengan delapan bulan penjara.

Chandrika Chika cs saat digeladang polisi menuju BNN Lido, Jawa Barat

Jawaban Menohok Chandrika Chika saat Hendak Dibawa ke BNN Lido

Jawaban Menohok Chandrika Chika saat Hendak Dibawa ke BNN Lido

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024