Alasan Atta Halilintar Cabut Laporan dan Damai dengan Savas Fresh

Atta Halilintar.
Sumber :
  • Instagram @attahalilintar

VIVA – Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Polisi Achmad Akbar mengatakan terkait YouTuber Atta Halilintar yang melaporkan YouTuber Savas Fresh di Polres Metro Jakarta Selatan. Kini laporan tersebut resmi dicabut oleh Atta.

Merinding, Beredar Gambar yang Diduga Penampakan Seorang Youtuber Cantik Swafoto dengan Setan

"Memang betul kedatangan yang bersangkutan dalam rangka mengajukan pencabutan laporannya yang terdahulu ya. Tentunya kami data tim penyidik juga berkewajiban untuk mengakomodir," ucap Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Akbar kepada awak media di Markas Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa, 9 November 2021

Dikatakan Akbar, Atta dan terlapor Youtuber Savas(Tersangka) sudah dipertemukan dan kedua belah pihak sepakat berdamai.

Soal Kasus Penabrakan, Teuku Rifnu Wikana dan Keluarga Pilih Jalur Damai

Atta Halilintar

Photo :
  • Instagram/attahalilintar

"Memang sudah disertai pertemuan yang sifatnya forum mewujudkan perdamaian untuk keduanya," tutur Akbar.

YouTube Luncurkan sebuah Serial Dokumenter 5 bagian berjudul “Seribu Kartini”

Atta Halilintar juga mengakui hal tersebut. Ia mengatakan sudah ada perdamaian dengan Savas. Atta Halilintar berharap semua pihak, termasuk warganet bisa mengambil pelajaran dari kejadian ini.

"Iya sepakat (cabut laporan), kita melakukan perdamaian kita, sudah ada itikad baik juga dari keluarganya Savas dan berjanji, meminta maaf segala macam. Semoga jadi pelajaran juga untuk semua teman-teman di luar sana untuk tidak mengulanginya lagi.

Kreator konten Atta Halilintar didampingi istrinya Aurel Hermansyah.

Photo :
  • ANTARA/Sihol Hasugian.

Sebelumnya diberitakan, YouTuber Atta Halilintar melaporkan kasus pencemaran nama baik melalui media elektronik ke Polres Metro Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. Dalam laporannya, ia mempolisikan seorang netizen sekaligus Youtuber.

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Polisi Azis Andriansyah mengatakan laporan itu sudah diproses. Azis mengatakan pelaku pun saat ini sudah ditangkap.

Menurut dia, pelaku sudah memenuhi unsur untuk disangkakan dalam upaya penegakan hukum. Dia bilang, pelaku ditangkap di kawasan Bogor, Jawa Barat.

“Ya pelaku sudah ditangkap di kontrakannya kawasan Bogor minggu lalu,” kata Azis dalam keterangan video yang diterima VIVA, Kamis, 16 September 2021.

Azis menuturkan untuk laporan tersebut terkait dugaan pencemaran nama baik, fitnah melalui media elektronik media sosial yakni Instagram,Youtube, dan TikTok. Dalam perkara ini, polisi juga sudah meminta keterangan dari Atta selaku pelapor.

Awalnya, Savas Fresh karena bilang menagih utang kepada Atta Halilintar dan Gen Halilintar sebesar Rp700 juta. Dari pengakuannya, keluarga Atta meminjam uang sekitar 40 ribu Euro atau sekitar Rp700 juta periode Agustus 2019 saat di Malaysia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya