Rewind Indonesia 2021 Bertemakan Fantasi Resmi Tayang, Jadi Trending!

Rewind Indonesia 2021
Sumber :
  • Instagram @chandraliow

VIVA –  Rewind Indonesia 2021 yang dibuat oleh Chandra Liow dan Aulion beserta kawan-kawannya sudah dirilis di platform YouTube pada Kamis (30/12/2021) malam. Video rewind yang berisikan rekap peristiwa yang terjadi di Indonesia sepanjang tahun 2022 tersebut dapat kalian tonton di kanal YouTube Indonesian Youtubers. Setelah 19 jam dipublikasikan, Rewind Indonesia 2021 ini sudah ditonton sebanyak 3 juta kali. 

Sang Anak Minta Transfer Uang ke Jemaat, Sumber Penghasil Pendeta Gilbert Jadi Sorotan

Bahkan setelah satu malam dirilis, video Rewind Indonesia tersebut menjadi trending di media sosial Twitter dan ramai diperbincangkan oleh warganet. Banyak warganet yang memuji video tersebut dengan, salah satunya mengatakan bahwa video tersebut sangat keren. Dari segi sinematografi juga dinilai bagus dan keren. 

Segala tren dan peristiwa yang terjadi sepanjang tahun 2021 dirangkum dalam video Rewind Indonesia ini. Dalam video yang bertemakan fantasi ini melibatkan sejumlah artis, kreator, atlet hingga tokoh-tokoh penting dan ikonik. 

Mensos Risma Berikan Pesan ke Konten Kreator: Tidak Usah Takut untuk Melangkah!

Beberapa kreator yang namanya sedang naik daun di YouTube juga ikut dilibatkan dalam video ini oleh kedua sutradara Rewind Indonesia yakni Chandra Liow dan Aulion.  Kreator-kreator tersebut di antaranya seperti Deddy Corbuzier, Chef Arnold Poernomo, Fadil Jaidi, Arief Muhammad, Raditya Dika hingga Jerome Polin.

Chandra Liow

Photo :
  • VIVA/Zahrotustianah
YouTube Luncurkan sebuah Serial Dokumenter 5 bagian berjudul “Seribu Kartini”

Dialog antara  Muzakki Ramdhan dan Adinia Wirasti sebagai bintang film menjadi pembuka dalam video ini. Kemudian dilanjutkan dengan parodi-parodi yang menarik selama tahun 2021 yang keduanya lihat di sebuah ruangan.

Paduan suara dengan medley dari lagu-lagu yang populer di tahun 2021 turut mengiringi video ini. Bahkan lagu-lagu hits seperti Permission to Dance oleh BTS, MONEY oleh Lisa, dan Kiss Me More oleh Doja Cat dan SZA juga dapat kamu dengar. Lagu-lagu yang viral dari TikTok juga tak ketinggalan untuk turut berada di dalam video ini. 

Beberapa tren yang viral di tahun 2021 pun juga dapat kamu temukan di video rewind ini. Misalnya seperti i serial Squid Game, Dewa Kipas, hingga kolaborasi McDonald's dan BTS.

Alat suntikan raksasa menjadi sorotan dalam video ini, hal itu menggambarkan suksesnya vaksinasi COVID-19 di Indonesia. Ada pula cuplikan narasi dengan isu-isu penting seperti politik, kekerasan seksual kepada perempuan, pendidikan, dan isu lingkungan di Indonesia oleh oleh Najwa Shihab, Maudy Ayunda, Cinta Laura, dan Fiersa Besari.

Deretan tragedi yang terjadi di Indonesia juga turut dimasukkan seperti ilustrasi tenggelamnya KRI Manggala, jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ-182, kebakaran hutan, dan banjir bandang di Indonesia.

Sebelumnya, penamaan pada video ini merupakan Youtube Rewind Indonesia, namun sejak 2020 lalu diubah menjadi Rewind Indonesia karena mengingat kehadiran dari konten-konten tidak hanya berasal dari YouTube saja.

Awalnya, Rewind Indonesia akan ditayangkan pada 29 Desember 2021, namun karena menghargai Timnas Indonesia yang tengah berlaga di Final Piala AFF, video penayangannya diundur pada 30 Desember 2021.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya