Tanggapan Chris Rock Setelah Ditampar Will Smith

Chris Rock
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA – Fans berharap Chris Rock akan berbicara panjang lebar tentang Will Smith menampar dia di perhelaran Academy Awards pada hari Minggu. Namun para penggemarnya mungkin telah kecewa, Chris Rock tidak membicarakan itu di pertunjukan pertamanya sejak insiden itu pada Rabu malam, 30 Maret 2022.

Wisata Alam Sukabumi Viral Gegara Will Smith, Sandiaga: Luar Biasa!

Tiket pertunjukan itu terjual habis. Ada audiu yang bocor dari pertunjukan tersebut, Terdengar suara Chris Rock yang tidak membicarakan insiden dengan Will Smith.

"Saya tidak punya banyak hal--- untuk dikatakan tentang itu," ujar Chris Rock dalam acara tersebut seperti dikutip dari CNBC.

Will Smith Penasaran dengan Salah Satu Wisata Alam di Sukabumi

Chris Rock

Photo :
  • Tangkapan Layar

Dia bercanda dengan penonton bahwa dia telah menulis pertunjukan stand-up terbarunya jauh sebelum Oscar dan berkata, "Saya masih memproses apa yang terjadi."

Termasuk Will Smith, Ini 5 Artis Hollywood yang Tertarik Belajar Islam dan Al Quran

Menurut seorang reporter NBC News yang hadir di acara itu, Chris Rock menerima banyak tepuk tangan meriah dalam acara tersebut. Dia memulai dengan bertanya, “Jadi, bagaimana akhir pekanmu?”, mengundang tawa dari kerumunan.

Chris Rock memasuki materi yang telah disiapkannya dengan mengatakan "Saya hanya akan menceritakan beberapa lelucon" dan memberi tahu penonton bahwa "pada titik tertentu saya akan membicarakan hal itu---"

Penjualan tiket untuk tur komedi Chris Rock telah meroket harga di pasar sekunder sejak hari Minggu. StubHub, perusahaan penukaran tiket dan penjualan kembali, mengatakan mereka melihat 25 kali penjualan harian untuk pertunjukan Chris Rock pada hari-hari setelah insiden Oscar, melebihi penjualan kumulatif untuk tur komedian selama seluruh bulan Maret.

Insiden Will Smith menampar Chris Rock di Oscar 2022.

Photo :
  • AP

Pada hari Senin, Will Smith turun ke media sosial untuk secara resmi meminta maaf kepada Rock, menyebut perilakunya tidak dapat diterima dan tidak dapat dimaafkan. Dia sebelumnya telah meminta maaf di gelaran Oscar. Hal itu juga disampaikan selama pidato saat menerima piala sebagai aktor terbaik.

"Saya ingin meminta maaf secara terbuka kepada Anda, Chris. Saya melewati batas dan saya salah. Saya malu, tindakan saya tidak menunjukkan pria yang saya inginkan," tulis Will Smith dalam salah satu unggahannya di Instagram.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya