Gawat, De Gea Tolak Perpanjang Kontrak

Penjaga gawang Manchester United, David De Gea
Sumber :
  • Instagram/@manchesterunited

VIVA – Manchester United siap menggaji Davide De Gea dengan angka 350 ribu Poundsterling, atau sekitar Rp6 miliar per pekan. Artinya, gaji De Gea bakal menjadi yang paling tinggi di Liga Inggris, mengalahkan Kevin De Bruyne.

Terpopuler: Bohongi Dokter yang Dikirim Ketum PSSI, 3 Pemain Timnas Indonesia Dicoret

Meski menggoda, tampaknya tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu harus mencari penjaga gawang baru. Sebab, kiper asal Spanyol itu menolak tawaran untuk menjadi kiper termahal di Lia Inggris.

Dilansir dari VIVAnews, Senin 9 September 2019, penolakan perpanjangan kontrak itu diutarakan De Gea kepada seorang kawannya. Jika itu terjadi, maka statusnya akan menjadi bebas transfer, karena kontraknya dengan Setan Merah bakal berakhir pada musim ini.

Gak Ada Duit, Barcelona Enggan Tebus Bintang Manchester United Ini

Namun, Solskjaer mengaku hingga saat ini masih berusaha mempertahankan penjaga gawang berusia 28 tahun itu.

"David sedang bernegosiasi dan memikirkan kontraknya. Jadi, kami berharap bisa segera menyelesaikannya," ujarnya.

Pemain Ini Masuk, Manchester United Singkirkan Liverpool di Piala FA

Sebagai informasi, salah satu alasan De Gea belum menentukan masa depannya di MU, karena Solskjaer menetapkan target yang cukup tinggi untuk pertandingan musim depan.

Solskjaer ingin agar timnya memenangkan Europa League, atau minimal finis di urutan empat, agar tahun berikutnya bisa bertanding di Champions League. Jika itu tidak tercapai, maka ia akan memotong semua gaji pemain sebanyak 25 persen.

Selebrasi gol Bruno Fernandes saat Manchester United melawan Burnley

Bruno Fernandes Desak Perubahan Aturan Sepakbola Usai Kemenangan MU

Bruno Fernandes mengatakan sepak bola seharusnya memperbolehkan pemain melepas baju untuk merayakan jika mereka mau, setelah Amad diusir dari lapangan melawan Liverpool.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024