Ferrari Uji Coba Perangkat Halo

Ferrrai Menguji Perangkat Halo
Sumber :
VIVA.co.id
Catatan Krusial Kiprah Rio Haryanto di Formula 1
- Pembalap Formula 1 (F1) Ferrari, Kimi Raikkonen, membuat heboh. Ia menggunakan mobil F1 Ferrari dengan desain 'Halo' di Barcelona. 

Raikkonen Jadikan GP Jerman Arena Balas Dendam
Ferrari mencoba kokpit Halo saat test pramusim di Barcelona. Perangkat tersebut akan digunakan pada musim 2017 oleh FIA, untuk melindungi pembalap di kokpit. 

Alasan Pengusaha RI Belum Tertarik Sponsori Rio Haryanto
Raikkonen membuat dua lap, ketika menggunakan mobil dengan perangkat Halo itu. Perangkat frame Halo tersebut dicat hitam, yang berfungsi untuk melindungi kepala pembalap, dan diletakkan di tengah kolom kokpit. 

The Sun melaporkan, Halo pertama kali dirintis oleh pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, yang dirancang untuk melindungi pembalap dari puing-puing yang berterbangan ketika terjadi kecelakaan. Apalagi, ada beberapa kejadian fatal yang kemudian membuat pembalap tewas

Berkaca pada tewasnya pembalap Inggris, Justin Wilson, di ajang IndyCar pada Agustus tahun lalu, setelah kecelakaan fatal kemudian moncong mobil lain mengenai helm Wilson. Kemudian pada 2011, FIA pernah merilis video soal kemungkinan melindungi pembalap di kokpit saat terjadi kecelakaan. 

Direktur Keselamatan FIA, Laurent Mekies, mengatakan, pihaknya telah mencoba untuk mempercepat proyek ini setidaknya dalam 12 bulan terakhir. Pihaknya akan menerapkannya pada 2017 mendatang. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya