Luar Biasa, Fajar/Rian Bungkam Juara Dunia di Korea Open

BWF World Tour.
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Keberhasilan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menembus semifinal China Open 2019 ternyata masih menyisakan kobaran semangat yang luar biasa. Terbukti dengan mudahnya mereka membungkan Juara Dunia 2017, Zhang Nan dan duet anyarnya Ou Xuan Yi.

Kento Momota Announces His Resignation from Badminton

Juara dunia sekaligus peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu dipecundangi dalam laga babak pertama turnamen BWF Super 500, Korea Open 2019.

Dalam pertarungan yang dilangsungkan di Incheon Ariport Skydome, Incheon, Korea Selatan, Rabu sore 25 September 2019. Fajar/Rian tak keraguan langsung menghabisi duo China itu, tercatat mereka menghabiskan waktu lebih dari 50 menit untuk meraih kemenangan.

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

Pada awal game pertama memang terlihat jelas Fajar/Rian telat panas, hal itu membuat mereka sempat tertinggal angka dari Ou/Zhang. Namun, usai menyamakan angka 4-4, mereka menguasai lapangan dan unggul tipis 11-9 saat jeda.

Usai jeda Ou/Zhang sempat menyamakan kedudukan 11-11. Sekali lagi, Fajar/Rian memang lebih baik dari pemegang ranking 57 dunia itu, akhirnya di sisa waktu Fajar/Rian memporakporandakan pertahanan Ou/Zhang sekaligus mereka kemenangan game pertama dengan angka 21-15.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Ternyata kekalahan di game pertama tak membuat Ou/Zhang patah semangat. Malah sebaliknya, di game kedua giliran Fajar/Rian yang dibuat kocar-kacir. Saat jeda saja mereka sudah unggul sementara 7-11. Selepas jeda pun mereka masih menguasai pertandingan dan mempertahankan keunggulan pada angka 10-14.

Sekali lagi, Fajar/Rian memang telat ganas. Terbukti setelah tertinggal angka mereka baru kembali menguasai game, puncaknya di menit 27 mereka mampu menyamakan poin jadi 14-14.

Pertarungan semakin sengit setelah poin kembali rapat. Apalagi sudah memasuki waktu penting jelang akhir game. Fajar/Rian terlihat jelas tak mau melepaskan kemenangan game kedua begitu saja. Sebaliknya, Ou/Zhang berusaha menciptakan rubbergame dengan merebut kemenangan game kedua.

Fajar/Rian sempat kembali tertinggal 3 angka pada kedudukan 16-19 dari Ou/Zhang. Mereka berusaha mengejar angka itu. Dan benar-benar luar biasa, Fajar/Rian berhasil mengejar dan memaksa poin sama kuat 19-19. Tak sampai di situ, Fajar/Rian berhasil menggagalkan kemenangan lawan ketika poin sudah tercecer 19-20.

Mereka menyamakan angka lagi 20-20 hingga terjadi deuce. Tapi perjuangan Fajar/Rian untuk bisa menang dua game gagal, Ou/Zhang mendapatkan 2 angka terakhir untuk memastikan kemenangan pada poin kritis 20-22.

Di babak 16 besar nanti Fajar/Rian akan bertemu dengan pemenang pertandingan antara Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dengan Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Pada game penentu, Fajar/Rian langsung menggempur Ou/Zhng sejak awal game, hasilnya cukup baik. 4 poin didapatkan secara beruntun tanpa balas. Bahkan, sebelum jeda mereka sudah unggul 7-2.

Sayangnya, beberapa saat jelang jeda Ou/Zhang bisa memangkas jarak angka jadi cuma terpaut 3 poin saja. Meski begitu saat jeda Fajar/Rian masih bisa mempertahankan keunggulan pada angka 11-8.

Pertarungan sengit kembali pecah selepas pergantian arena. Perolehan angka pun terus mengalir dan Fajar/Rian bisa mempertahankan keunggulan 2 angka.  Akhirnya Fajar/Rian menuntaskan perlawanan Ou/Zhang dengan kemenangan tipis 21-16.

Di babak 16 besar nanti Fajar/Rian akan bertemu dengan pemenang pertandingan antara Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dengan Lee Yang/Wang Chi-Lin

Baca: Loyo di China, Jonatan Christie Mengganas di Korea Open

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya