Penampakan GOR Banthong yang Ingin Dijual Mantan Mertua Kurnia Meiga untuk Biaya Pengobatan

GOR Banthong Cijantung, Jakarta Timur
Sumber :
  • YouTube Ihsan Taufik

Jakarta – Mantan tim nasional Kurnia Meiga belakangan ini jadi sorotan usai mantan istrinya, Azhiera Adzka Fathir alias Azizah bercerita mengenai kehidupan rumah tangganya di podcast Denny Sumargo.

Kinerja Seluruh Sektor Lapangan Usaha Kinclong Kuartal I-2024, BI Kasih Buktinya

Azizah mengaku bahwa ayahnya sempat berniat untuk menjual gedung olahraga (GOR) pribadinya senilai Rp40 miliar. Hal ini dilakukan oleh ayahnya hanya semata karena ingin menantunya sembuh dari penyakit. Lantas, seperti apa penampakan GOR Banthong yang di maksud Azizah?

Penampakan GOR Banthong

Kento Momota Announces His Resignation from Badminton

GOR Banthong Cijantung, Jakarta Timur

Photo :
  • YouTube Ihsan Taufik

Diketahui bahwa ayah Azizah bernama Udin Rodjudin. Dikabarkan bahwa mantan mertua Kurnia Meiga itu seorang kaya raya dan memiliki gelar haji. 

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

GOR yang dimaksud Azizah tak lain adalah GOR Banthong yang berlokasi di Cijantung, Jakarta Timur. Dikatakan oleh mantan istri Kurnia Meiga, bahwa GOR tersebut bernilai Rp40 miliar.

Rupanya GOR Bhantong ini pernah dipakai latihan oleh legendaris bulutangkis ternama yakni Taufik Hidayat pada tahun 2009 lalu. Selain Taufik Hidayat, pasangan Alvent Yulianto dan Hendra AG juga sempat berlatih di sana untuk persiapan menghadapi All England dan Swiss Super Series.

Tak hanya itu, Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) juga sempat melakukan pelatihan di GOR Banthong yang terletak di Cijantung, Jakarta Timur.

Masih digunakan

GOR Banthong Cijantung, Jakarta Timur

Photo :
  • YouTube AA14

Saat ini GOR Banthong masih digunakan dengan baik oleh masyarakat untuk berlatih bulu tangkis dan futsal. Dari informasi Google Maps, lapangan bulutangkis GOR Banthong beroperasi mulai pukul 07.00 WIB hingga 00.00 WIB.

Beberapa lapangan futsal yang ada di GOR Banthong rencananya bakal alih fungsi jadi lapangan bulu tangkis. Hal itu dilakukan karena respons pengguna yang lebih banyak berlatih bulu tangkis dibanding futsal. 

Sementara untuk lokasinya berada di Jl. Radar Baru No.63, Kalisari, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13790

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya