Menpora Dito Minta Indonesia Maafkan Kamboja Soal Bendera Terbalik

Bendera Indonesia terbalik di pembukaan SEA Games 2023
Sumber :
  • ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira

VIVA Sport – Menteri Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kamboja Hang Chuon Naron melakukan pertemuan dengan Menpora Republik Indonesia Dito Ariotedjo di Phnom Penh, Sabtu 6 Mei 2023, membahas insiden bendera Merah Putih terbalik pada pembukaan SEA Games 2023.

Viral Megawati Kenalin Pacarnya ke Pemain Red Sparks, Ternyata Peraih Medali SEA Games

Pemerintah Kamboja, menurut Dito sebagaimana dikutip dari akun media sosialnya menyampaikan permintaan maaf atas insiden yang terjadi pada pembukaan SEA Games 2023 di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Jumat 5 Mei 2023.

"Kami meminta maaf atas insiden (bendera Merah Putih terbaik) yang terjadi kemarin. Kami mendoakan Indonesia sukses di SEA Games 2023 ini," kata Menpora Kamboja Hang Chuon Naron dikutip dari akun media sosial Menpora Dito Ariotedjo.

Industri Facility Manajemen Indonesia di Atas Vietnam dan Kamboja

Lewat unggahannya, Dito, yang menjadi menteri termuda Indonesia itu, juga meminta pernyataan permintaan maaf dari pemerintah Kamboja ini bisa diterima masyarakat Indonesia.

Ini Sosok Wasit yang Pimpin Duel Timnas Indonesia U-23 Vs Australia, Kontroversial Lagi?

“NOC Indonesia secara resmi menyampaikan keberatan kepada CAMSOC yang salah memasang bendera Indonesia dengan benar sebelum dimulainya Opening Ceremony 32th SEA Games 2023 di Stadion Morodok Techno National Stadium, Phnom Phen,” kata Harry dalam surat tersebut.

Ini adalah kali pertama Kamboja menjadi tuan rumah pesta olahraga solidaritas negara-negara kawasan Asia Tenggara. Tim Indonesia untuk SEA Games Kamboja yang dipimpin Chef de Mission (CdM) Lexyndo Hakim berpartisipasi di 31 cabang olahraga.

Menpora Dito bertemu dengan Menteri Pendidikan UEA Ahmad Belhoul Al Falasi

UAE Supports Indonesia to Become Host of the U-20 World Cup

The United Arab Emirates (UAE) supports Indonesia to host the FIFA U-20 World Cup in 2027. This was stated by Education Minister of UAE, Ahmad Belhoul Al Falasi.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024