PBSI Janji Cari Solusi Terbaik Selesaikan Konflik Kevin dan Herry IP

Pelatih Kepala ganda putra PBSI, Herry IP bersama Marcus Gideon/Kevin Sanjaya
Sumber :
  • instagram.com/herry_ip/

VIVA Sport – Sekretaris Jenderal PP PBSI, Mohammad Fadil Imran, berjanji akan mencarikan solusi terbaik agar polemik yang muncul di antara Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan pelatih Herry Iman Pierngadi segera tuntas.

Hasil Lengkap Perempat Final Thailand Open: Wakil Indonesia Bertumbangan

Belum lama ini santer terdengar bahwa hubungan Kevin dengan Herry IP dikabarkan tengah merenggang. Pasangan dari Marcus Fernaldi Gideon itu disebut enggan berlatih lagi dengan Herry IP.

Sebelumnya, Ketua Harian PP PBSI, Alex Tirta, sempat menjelaskan jika Kevin masih berada di bawah asuhan Herry IP. Menurutnya, masalah yang terjadi masih normal dan akan diselesaikan dalam waktu singkat.

Kevin Sanjaya Announces His Retirement from Badminton World

Kabar miring ini ternyata juga telah didengar oleh Fadil. Dia pun menegaskan PBSI saat ini sedang mencari jalan keluar terbaik bagi keduanya.

"Biasa antara pelatih dengan atletnya. Saya sudah pernah bertemu dengan keduanya, mencoba mencari solusi terbaik," kata Fadil kepada wartawan ketika ditemui di kawasan SCBD, Jakarta, Senin 26 September 2022.

Kevin Sanjaya Beber Alasan Pensiun, Tak Puas dengan Jawaban PBSI

"Mudah-mudahan saja kami bisa mencarikan solusi. Tapi, yang pasti di pelatnas itu (pelatihnya) bukan hanya Herry IP. Ada asisten Aryono (Miranat) di situ. Jadi, Kevin dan Sinyo tetap bisa berlatih," tambahnya.

Lebih lanjut, Fadil berharap masalah ini tak mengganggu persiapan The Minions menjelang turnamen berikutnya, yakni Denmark Open, Oktober mendatang.

"Sejauh ini pelatnas tetap bisa berjalan. Nanti, Kabid Binpres akan melihat semuanya. Bulan depan akan ke Denmark Ppen ya. Mudah-mudahan di situ mereka bisa bangkit kembali," jelas dia.

Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Thailand Open 2024

Thailand Open 2024 sudah memasuki babak semifinal. Indonesia masih menyisakan dua wakilnya dalam turnamen level Super 500 ini.

img_title
VIVA.co.id
18 Mei 2024