Singapore Open Superseries

Pia Zebadiah/Rizki Amelia dan Maria Febe Melaju ke Babak 2

Pasangan ganda putri Indonesia, Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta
Sumber :
  • pb-pbsi.com
VIVA.co.id
- Pasangan ganda putri Indonesia, Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta sukses melaju ke babak 2 Singapore Open Super Series 2015. Pasangan ini sukses mengalahkan wakil India, Pradnya Gadre/N Sikki Reddy.


Pia/Rizki perlu waktu 30 menit untuk menaklukkan wakil India tersebut. Mereka menang lewat dua set dengan skor 21-17, 21-13. Di babak selanjutnya Pia/Rizki akan menghadapi pasangan Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.


Kemenangan juga berhasil diraih wakil tunggal putri, Maria Febe Kusumastuti. Maria perlu waktu 49 menit untuk mengatasi wakil Jerman, Karin Schanaase.


Maria menang lewat tiga set, 19-21, 21-5, 21-10. Di babak selanjutnya, Maria akan menghadapi wakil Denmark, Line Kjaersfeldt.


Wakil Indonesia lain yang sukses meraih kemenangan adalah Gideon Markus Fernaldi/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Pasangan ganda putra ini mengalahkan wakil China Taipei, Liao Min Chun/Tseng Min Hao dengan skor 21-17, 21-13. Selanjutnya, mereka kembali menghadapi pasangan China Taipei, LeeSheng Mu/Tsai Chia Hsin.

![vivamore="
Baca Juga
:"]



Dominan Hadapi Duo Denmark, Greysia/Nitya Lolos ke Semifinal

[/vivamore]
Performa Luar Biasa Greysia/Nitya Tumbangkan Pasangan China
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dan Debby Susanto, juara All England 2016

Jangan Hanya All England, Praveen/Debby Bisa Juara Olimpiade

Praveen dan Debby secara mengejutkan juara All England 2016.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2016