Usai Taklukan Lyon, Juventus Alihkan Fokus ke Milan

Striker Juventus, Paulo Dybala rayakan gol
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVA.co.id – Juventus meraih hasil positif setelah mengandaskan perlawanan Olympique Lyon di lanjutan Liga Champions Grup C, Rabu dini hari 19 Oktober 2016. I Bianconeri menang dengan skor tipis 1-0. 

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Winger Juventus, Juan Cuadrado meminta rekannya untuk melupakan kemenangan tersebut dan fokus ke laga berat berikutnya. Ya, mereka sudah ditunggu oleh AC Milan di pekan 9 Serie A, Minggu dini hari 23 Oktober 2016. 

"Tujuan kami saat ini adalah mempertahankan posisi puncak. Sekarang kami harus membuka halaman selanjutnya. Kami memiliki pertandingan penting melawan AC Milan di ajang Serie A pekan ini," kata Cuadrado, seperti dilansir Footballitalia

Prediksi Semifinal Coppa Italia: Lazio vs Juventus

Juventus tampil garang ketika menghadapi Lyon. Kedua tim bermain imbang 0-0 di babak pertama, Si Nyonya Tua mendapat kerugian setelah Mario Lemina mendapat kartu merah di menit ke-54. 

Meski begitu, Juventus akhirnya keluar sebagai pemenang setelah Cuadrado mencetak gol penentu. Dia mencetak gol di menit ke-76. 

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Hasil positif tersebut menjadi modal penting skuat Massimiliano Allegri jelang lawatannya ke San Siro. Seperti yang diketahui, I Rossoneri dalam kondisi terbaik dengan meraih empat kemenangan dari lima laga terakhirnya. 

(ren)

Lazio vs Juventus

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Juventus menelan kekalahan atas Lazio dengan skor 1-2 dalam Semifinal Coppa Italia leg kedua di Stadion Olimpico pada Rabu dini hari tadi, 24 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024